BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Tengah akan membuka seleksi untuk menerima Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 2.009 orang tahun ini. Maka siapkan diri Anda.
Keputusan ini diambil setelah perwakilan Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), yaitu Penjabat (PJ) Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si, yang menghadiri langsung rapat bersama dengan Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi (MenPANRB).
BACA JUGA:Pembangunan 4 Jembatan di Bengkulu Tengah dengan Dana Inpres Disetujui Kementerian PUPR
BACA JUGA:Usai Dilakukan Perhitungan Ulang, Ini Susunan Unsur Pimpinan DPRD Bengkulu Tengah Periode 2024-2029
Apileslipi, S.Kom, M.Si dari Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Tengah menyatakan bahwa semua kuota yang mereka usulkan sebanyak 2.009.
Tidak hanya itu, kuota tersebut juga telah disetujui oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPANRB).
Ini dipastikan setelah Pj Bupati Bengkulu Tengah, Dr. Heriyandi Roni, M.Si, menerima langsung formasi tersebut dari MenPANRB.
BACA JUGA:Gugatan PPP Dikabulkan Bawaslu: Tetap Laporkan KPU Bengkulu Tengah ke DKPP
“Alhamdulillah kuota yang kita usulkan ke KemenPANRB diakomodir semua, yakni 2.009 penerimaan seleksi CASN, yang terdiri dari penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK),” Jelasnya
BACA JUGA:Jadwal Imsak dan Berbuka di Bengkulu Tengah: Waktu Sholat Terkini
BACA JUGA:Berlangsung Panas! Perhitungan Suara Ulang di 5 TPS Bengkulu Tengah Diskorsing 1 Jam
Lanjut Lipi akan memberitahu tentang berapa banyak posisi yang tersedia, yaitu 2.009, ketika pendaftaran untuk seleksi CASN dimulai.
Dalam hal ini, ada 1.700 posisi yang akan diisi oleh penerima PPPK dan 309 posisi untuk penerima CPNS.
Mereka akan membuka lowongan khusus dan umum untuk penerimaan PPPK.