Penting Diketahui Petani, 4 Cara Mudah Membedakan Bibit Kelapa Sawit Jantan dan Betina

Rabu 08-05-2024,11:59 WIB
Reporter : Hendri Saputra
Editor : Heri Aprizal

Selain itu, untuk ukuran bibit kelapa sawit ini juga bisa menjadi petunjuk, seperti bibit kelapa sawit jantan yang cenderung lebih tinggi dan juga lebih besar dari pada bibit kelapa sawit betina.

Pada bibit kelapa sawit betina ini biasanya memiliki ukuran sedang, baik dari segi tinggi ataupun besar pohonnya.

3. Dilihat dari bunga kelapa sawit

BACA JUGA:Ini yang Harus Diperhatikan Ketika Berkebun Kelapa Sawit Bagi Petani Pemula

BACA JUGA:Harga Terbaru TBS Sawit di Bengkulu Mei 2024, Ada Kenaikan Capai Rp2.570 per Kilogram

Selanjutnya perbedaan yang mencolok antara kelapa sawit jantan dan kelapa sawit betina ini terlihat pada saat bunga kelapa sawit mulai muncul. 

Dimana bunga kelapa sawit jantan ini memiliki bentuk yang lancip dan juga panjang sedangkan bunga pada kelapa sawit betina ini cenderung berukuran oval bulat dan tandan bunganya lebih pendek atau memiliki diameter besar. 

Adapun perbedaan ini hanya bisa terlihat pada saat pohon kelapa sawit mulai berbunga.

4. Dilihat dari struktur dan bentuk daun

Selanjutnya perbedaan kelapa sawit jantan dan kelapa sawit betina yaitu struktur dan bentuk daun juga dapat menjadi panduan.

BACA JUGA:Jangan Disepelekan! Ini Pengelolaan Limbah Kelapa Sawit yang Efektif dan Ramah Lingkungan

BACA JUGA:Petani Sawit Pemula Harus Tahu! Ini Dampak Positif dan Negatif Perkebunan Sawit

Pada bibit kelapa sawit jantan memiliki daun yang tersusun agak jarang dan terlihat lebih seperti tanaman yang abnormal.

Sementara daun pada bibit kelapa sawit betina ini lebih cenderung memiliki bentuk melebar dan tidak jarang seperti tanaman lain pada umumnya.

Nah itulah tadi cara membedakan bibit kelapa sawit jantan dan bibit kelapa sawit betina, diharapkan para petani kelapa sawit bisa memahami cara membedakan bibit kelapa sawit jantan dan betina.

Supaya usaha mereka membesarkan kelapa sawit ini tidak sia-sia dan memperoleh hasil yang maksimal. Semoga informasi ini bermanfaat dan menambah wawasan anda.

Kategori :