Mengenal Olahraga Panjat Dinding: Peralatan, Hal-hal yang Harus Diperhatikan dan Manfaatnya

Sabtu 22-06-2024,15:37 WIB
Reporter : Febi Elmasdito
Editor : Febi Elmasdito

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Panjat dinding adalah salah satu bentuk olahraga varian dari panjat tebing yang dilakukan pada dinding buatan.

Panjat dinding bisa dilakukan baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan. 

Olahraga yang masuk kategori ekstrem ini telah menjadi sangat populer bagi anak muda, khususnya bagi para kelompok penggiat olahraga outdoor.

Olahraga panjat dinding dilakukan dengan menggabungkan beberapa tekni, kekuatan, keseimbangan, ketangkasan dan juga mental fokus bagi siapa saja yang ingin melakukannya.

BACA JUGA:Nama Pasaran di Indonesia, ‘Kendal’ Jadi Nama 30 Desa: Ini Daftar Lengkapnya

BACA JUGA:Hore, 13 Perwira Dapat Jabatan Kabag dan 5 Jadi Kanit: Mutasi Polda Bengkulu 19 Juni 2024

Nah, berikut ini adalah beberapa jenis olahraga panjat dinding yang bisa dilakukan, yakni

1. Bouldering

Panjat dinding tanpa tali pada ketinggian rendah dengan matras tebal di bawah untuk pengaman.

Bouldering biasanya dilakukan di dalam ruangan.

2. Top Rope Climbing

Jenis panjat dinding yang satu ini ialah menggunakan tali yang diikat pada titik pengaman di atas dinding yangmelewati carabiner.

BACA JUGA:Giliran 11 Kabag dan 10 Kanit Dimutasi Kapolda Bengkulu, Simak di Sini Lengkapnya

BACA JUGA:Nyaman Dipakai: 10 Tips Memilih Bahan Seragam Sekolah agar Awet sampai Lulus Sekolah

Pemanjat akan menuju ke puncak dinding dengan menggunakan point-point yang terpasang di permukaan dinding, dengan seorang belayer di bawah yang mengontrol tali untuk menjaga pemanjat.

Kategori :