BACA JUGA:Bukan Cuma Jamur, Ini 5 Jenis Penyakit pada Ikan Lele dan Cara Mengendalikannya
Adanya daftar belanja akan memfokuskan pada barang yang memang benar-benar diperlukan.
Ini tentunya dapat menghindari kamu tergoda untuk membeli barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan.
Karena pada dasarnya, mencatat daftar belanja merupakan bagian dari manajemen keuangan yang baik.
Kamu jadi lebih terbantu dalam memahami pengeluaran dan mengelola keuangan dengan lebih bijaksana.
2. Makan sebelum berbelanja
Sebelum belanja bulanan, usahakan jangan pergi saat perut kosong agar tidak kalap.
Karena kondisi lapar akan membuat kamu membeli lebih banyak barang daripada yang sebenarnya dibutuhkan.
BACA JUGA:Rumah Sejuk dan Dingin! Ini 5 Rekomendasi AC Portable Terbaik Nggak Bikin Kantong Boncos
BACA JUGA:5 Rekomendasi AC Inverter Hemat Listrik, Harga Nggak Bikin Boncos
Jadi, sebaiknya pastikan kamu sudah makan sebelum berbelanja agar lebih bijak dalam memilih barang.
3. Cari barang promo atau diskon
Agar dapat menghemat uang kamu dapat mencari beberapa promo dan diskon.
Keberadaan diskon dan penawaran khusus sangat memungkinkan membeli barang dengan harga lebih rendah daripada harga normal.
Kondisi ini tentu akan membantu mengurangi pengeluaran bulanan.
Perhatikan promo dan diskon di toko ataupun supermarket, dan manfaatkan kesempatan tersebut untuk membeli barang yang dibutuhkan dengan harga yang lebih murah.