Makanan Sehat ala Anak Kos: Resep Simpel dan Murah dengan 5 Bahan Saja

Jumat 11-10-2024,07:23 WIB
Reporter : Neni Anggraeni
Editor : Peri Haryadi

RAKYATBENGKULU.COM - Sebagai anak kos, sering banget bingung kan soal makanan?

Uang terbatas, dapur minimalis, tapi tetap pengen makan enak dan sehat.

Nah, nggak perlu khawatir! Kamu bisa bikin makanan sehat dengan resep simpel yang cuma butuh lima bahan saja. 
Hemat dan tetap enak? Bisa banget!

Buat Kamu yang nggak punya banyak waktu dan tenaga buat masak ribet, berikut ini beberapa resep makanan sehat ala anak kos yang nggak cuma murah tapi juga gampang.

Siapkan lima bahan sederhana, dan voila! Kamu bisa makan makanan enak setiap hari.

BACA JUGA:Menu Andalan Anak Kost, Resep Nasi Goreng Putih yang Nikmat dan Menggugah Selera

BACA JUGA:8 Tips Berhemat Ala Anak Kos, Nomor 7 Paling Penting Dilakukan

1. Omelet Sayur Simple

Omelet bukan cuma menu sarapan mewah di hotel, tapi juga bisa jadi pilihan praktis buat anak kos.
Dengan lima bahan ini, Kamu bisa bikin omelet sayur yang sehat dan bergizi.

Bahan-bahan:

• 2 butir telur
• 1 buah wortel (serut atau potong kecil-kecil) 
• Daun bayam (secukupnya) 
• 1 siung bawang putih (cincang halus) 
• Garam dan lada secukupnya

Cara membuat: 

1. Pecahkan telur, lalu kocok hingga merata. 
2. Tumis bawang putih sampai harum, lalu masukkan wortel dan bayam.
3. Setelah sayuran layu, tuang kocokan telur di atasnya, Tambahkan garam dan lada. 
4. Masak hingga matang, lalu angkat dan sajikan!

Voila, omelet sayur simpel siap dimakan.
Tinggal tambah nasi atau roti, sarapan sehat pun beres.

BACA JUGA:3 Resep Masakan Serba Gulai Ikan yang Lezat, Sedap Disantap Bersama Nasi Putih Hangat

Kategori :