Berdasarkan data terbaru, ketahanan pangan di Kabupaten Mukomuko dalam kondisi stabil.
Beberapa wilayah seperti Desa Talang Baru Kecamatan Malin Deman dan Desa Lubuk Selandak Kecamatan Teramang Jaya tercatat memiliki angka kerentanan pangan yang sangat rendah, yaitu hanya sekitar 1,32 persen.
"Dengan adanya data ini, kami yakin bahwa kita berada di jalur yang benar. Namun, pekerjaan menjaga pangan rakyat tidak pernah selesai. Ini adalah tanggung jawab bersama antara pemerintah, petani, pelaku usaha, dan seluruh masyarakat," pungkas Elxsandi.