Terseret Bak Tronton, Carry Futura Terbalik
SELUMA - Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di ruas jalan lintas Kabupaten Seluma. Tepatnya di Desa Bakal Dalam Kecamatan Talo Kecil Minggu (7/6) malam. Lakalantas terjadi antara mobil jenis truk Tronton Fuso Nopol B 9287 UYU tabrakan dengan kendaraan roda tmpat (R4) jenis Carry Futura Nopol BD 9773 PA. Masih beruntung tidak ada korban jiwa dalam lakalantas tersebut. Tapi beberapa orang mengalami luka-luka ringan dan kedua kendaraan itu mengalami kerusakan. "Peristiwa lakalantas terjadi di ruas jalan yang i menikung di Desa Bakal Dalam," kata Kapolres Seluma, AKBP Swittanto Prasetyo, S.IK melalui Kapolsek Talo, Iptu. Sodri, S.Sos, MM. Disampaikannya, data yang diperoleh kronologis kejadian bermula saat mobil Tronton Fuso yang dikemudikan Agung Nurdiansyah (31) warga Dusun Sukahurip RT 026 RW 010 Desa Sindangsari Kecamatan Cikoneng Kabupaten Ciamis (Jabar) itu melaju dari arah Kota Manna menuju arah Kota Bengkulu. Saat tiba di jalan menikung di Desa Bakal Dalam, bagian ujung bak Truk Tronton sebelah kanan menyenggol serta menyeret kendaraan R4 jenis Carry Futura Pikap yang dikemudikan oleh Figor Ortega (18) warga Desa Tebat Sibun, Kecamatan Talo Kecil bersama keneknya Andri (18). "Saat kondisi jalan tikungan tajam bak truk tronton menyenggol mobil Futura sehingga mobil terbalik," terang kapolsek. Dalam kejadian itu Carry Futura mengalami kerusakan dibagian depan serta semua kaca pecah. Melihat kejadian tersebut warga yang berada di sekitar lokasi langsung memberi pertolongan terhadap para korban. Dan anggota Polsek Talo yang mendapatkan informasi langsung menuju lokasi untuk melakukan olah TKP. Tudak ada korban jiwa dalam instiden tersebut. Hanya saja supir mobil carry mengalami luka robek di bagian belakang kepala, mengalami luka pada bagian bibir, luka robek di bawah alis mata sebelah kiri dan luka robek pada bagian pinggang kiri. Sedangkan kenek Andri mengalami luka robek pada bagian pelipis sebelah kiri. "Tidak ada korban jiwa, hanya mengalami luka-luka," demikian kapolsek.(cup)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: