HONDA

Perpisahan yang Direlakan, Makna Mendalam Sampai Jumpa Endank Soekamti yang Viral Dinyanyikan Awak Kapal Selam

Perpisahan yang Direlakan, Makna Mendalam Sampai Jumpa Endank Soekamti yang Viral Dinyanyikan Awak Kapal Selam

JAGAT media sosial diramaikan dengan beredarnya video yang memperlihatkan awak Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang sedang bernyanyi dengan diiringi gitar. Tampak kekompakan awak KRI Nanggala 402 dalam video berdurasi 22 detik tersebut menyanyikan lagu Sampai Jumpa milik Endank Soekamti.

Belum didapat informasi yang pasti kapan video viral tersebut direkam. Namun, video itu diunggah langsung oleh vokalis Endank Soekamti, Erik Soekamti lewat akun Instagramnya @erixsoekamti pada Minggu, 25 April 2021. Lantas apa makna dari lirik lagu Sampai Jumpa tersebut? Berikut fakta-fakta yang dihimpun Rakyat Bengkulu Online dari berbagai sumber.

Grup Musik Asal Yogyakarta

Endank Soekamti merupakan grup musik asal Yogyakarta. Grup musik ini memang identik dengan lagu-lagunya yang syahdu. Tak heran bila pendengarnya bisa ikut larut dalam alunan lagunya. Lirik-lirik yang disampaikan dalam lagu bermakna mendalam. Mampu membangun semangat. Itu yang menjadi ciri khas lagu grup musik ini.

Dirilis 2016, Direkam dengan Konsep Outdoor Studio

Lagu Sampai Jumpa terdapat dalam album Soekamti Day yang dirilis tahun 2016 lalu dengan bergenre rock. Lagu ini merupakan lagu terakhir yang direkam Endank Soekamti dengan konsep Outdoor Studio. Penggarapan semua lagu yang ada di album Soekamti Day dilakukan di Gili Sudak, Nusa Tenggara Barat. Mereka mengasingkan diri selama 30 hari untuk merekam semua lagu dalam album tersebut. Alat yang digunakan pun sederhana, namun yang bikin takjub hasilnya dijamin tidak sesederhana peralatan yang digunakan.

Penyemangat dan Menghibur

Meskipun lagu Sampai Jumpa terdengar syahdu, namun jika dicermati lirik-lirik yang terdapat dalam lagu ini memiliki makna mendalam sebagai penyemangat dan menghibur. Terutama bagi pendengar yang dalam kondisi hati yang kurang bersahabat. Tak dipungkiri hal inilah yang membuat lagu ini begitu dipuja pada pendengarnya.

Melepas dengan Ikhlas

Cerita dalam lagu ini berkisah tentang seseorang yang belajar melepaskan dengan ikhlas. Kemudian menyematkan doa dalam harapan agar keadaan yang diinginkan dapat terwujud sehingga tidak kehilangan sosok yang  sangat penting dalam hidup. Tapi kenyataan membuatnya harus melepas orang dicintai pergi. Hal ini mengingatkan kita bahwa setiap pertemuan akan membawa perpisahan.

Lirik Lagu Sampai Jumpa Endank Soekamti

Datang akan pergi Lewat 'kan berlalu Ada 'kan tiada bertemu akan berpisah

Awal 'kan berakhir Terbit 'kan tenggelam Pasang akan surut bertemu akan berpisah

Hey, sampai jumpa di lain hari Untuk kita bertemu lagi Kurelakan dirimu pergi Meskipun ku tak siap untuk merindu Ku tak siap tanpa dirimu Kuharap terbaik untukmu

Du-du-du-du Du-du-du-du Du-du-du-du Du-du-du-du

Datang akan pergi Lewat 'kan berlalu Ada 'kan tiada bertemu akan berpisah

Awal 'kan berakhir Terbit 'kan tenggelam Pasang akan surut bertemu akan berpisah

Hey, sampai jumpa di lain hari Untuk kita bertemu lagi Kurelakan dirimu pergi Meskipun ku tak siap untuk merindu Ku tak siap tanpa dirimu Kuharap terbaik untukmu

Hey, sampai jumpa di lain hari Untuk kita bertemu lagi Kurelakan dirimu pergi Meskipun ku tak siap untuk merindu Ku tak siap tanpa dirimu Kuharap terbaik untukmu

Du-du-du-du Du-du-du-du Du-du-du-du Du-du-du-du

Disarikan tim rakyatbengkulu.com dari berbagai sumber

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: