HONDA

Penerimaan Peserta Didik Baru di Kota Bengkulu Dibuka 28 Juni

Penerimaan Peserta Didik Baru di Kota Bengkulu Dibuka 28 Juni

 

BENGKULU - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2021/2022 akan dilakukan secara online dan offline. Untuk tingkat SD akan dilakukan secara offline, sedangkan SMP Negeri atau Swasta di Kota Bengkulu dilaksanakan secara online.

“PPDB akan kita mulai dari 28 Juni hingga 1 Juli 2021. Tidak lama lagi itu. Persiapkan diri, itu penting," kata Kepala Dinas Pendidikan Kota Bengkulu Rosmayetti.

Dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2021 terkait Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2021/2022 ada empat jalur yakni mulai dari jalur zonasi, jalur afirmasi, jalur perpindahan tugas orangtua atau wali dan juga jalur prestasi.

“Untuk cara pendaftarannya kurang lebih sama seperti tahun lalu. Nanti akan kita beri tahu caranya. Bagi yang menggunakan jalur prestasi, pilih sekolah yang memang menurut kalian bagus. Yang artinya bisa mengembangkan diri kalian lebih baik lagi. Kita semua berharap pandemi Covid-19 ini cepat selesai. Supaya anak-anak bisa berinteraksi secara langsung tanpa menggunakan hp," tutup Rosmayetti. (cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: