HONDA

Ketua dan Pengurus PWI Provinsi Bengkulu Periode 2015-2020 Resmi Demisioner

Ketua dan Pengurus PWI Provinsi Bengkulu Periode 2015-2020 Resmi Demisioner

  BENGKULU - Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Zacky Antoni berserta dewan pengurus PWI Provinsi Bengkulu periode 2015-2020 resmi demisioner dalam Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Provinsi Bengkulu, Sabtu (26/6) di Hotel Mercure Bengkulu. BACA JUGA: Tiga Pimpinan Sidang Konferprov PWI Terpilih Demisionernya Ketua dan pengurus setelah membacakan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) dan pandangan umum peserta terhadap LPJ pengurus PWI Bengkulu selama lima tahun menjabat dalam sidang pleno II yang digelar dalam Konferprov PWI Provinsi Bengkulu tersebut. Ketua PWI Provinsi Bengkulu demisioner, Zacky Antoni mewakili dewan pengurus usai demisioner menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah mendukung kepengurusan selama masa bakti periode 2015-2020. "Kami lega rasanya bisa menunaikan tugas akhir kepengurusan 2015-2020. Ucapan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pengurus dan anggota yang telah menuangkan tenaga, kritik, saran, maupun materi untuk mendukung dan melaksanakan program-program PWI Bengkulu selama masa kepengurusan," ucapnya. BACA JUGA: Konferprov PWI Dimulai, Bawa Pers Profesional dan Bermartabat Sebelum dinyatakan demisioner, sejumlah peserta konferprov memberikan tanggapan terhadap LPJ yang selanjutnya langsung ditanggapi dewan pengurus. Selanjutnya terkait LPJ pengurus, diterima sepenuhnya oleh peserta dengan sejumlah catatan. Selanjutnya kepengurusan PWI diambil alih oleh PWI Pusat yang selanjutnya akan dilakukan pemilihan pimpinan sidang tetap untuk lanjut ke sidang pleno selanjutnya. (tok) Simak Video Berita

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: