HONDA

Salat Idul Adha di Zona Merah dan Orange, Dilarang

Salat Idul Adha di Zona Merah dan Orange, Dilarang

 

BENGKULU – Tren kasus positif Covid-19 di Provinsi Bengkulu termasuk di Kota Bengkulu menunjukan peningkatan. Pelaksanaan ibadah di rumah ibadah pun masih dibatasi. Begitupun untuk salat berjamaah Idul Adha tahun ini dilarang dilaksanakan berjamaah di masjid maupun di lapangan untuk wilayah kecamatan dengan status zona merah dan orange. BACA JUGA: Dua Kecamatan Terancam Tak Bisa Laksanakan Salat Idul Adha di Masjid/Lapangan

Hal itu berdasarkan Surat Edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor: 15 tahun 2021 tentang Penerapan Protokol Kesehatan dalam Penyelenggaraan Salat Hari Raya Idul Adha dan Pelaksaan Qurban tahun 2021/1442 H. Sesuai dengan SE Menag nomor 15 tahun 2021, untuk zona merah dan orange tidak diizinkan untuk melaksaan salat Idul Adha di masjid atau di lapangan.

"Seandainya zona wilayah per kecamatan di Kota Bengkulu jelang Idul Adha nanti semuanya hijau atau kuning, berarti boleh melaksanakan salat berjamaah di lapangan, musala atau masjid,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu Zainal Abidin. BACA JUGA: Zona Kuning dan Hijau di Kota Bengkulu Boleh Gelar Pesta Pernikahan, Ini Persyaratannya

Meskipun diperbolehkan, lanjut Zainal, pelaksanaan salat Idul Adha di zona hijau dan kuning harus dilakukan dengan protokol kesehatan ketat. Kemudian, salat Idul Adha dilaksanakan sesuai dengan rukun salat dan penyampaian khutbah Idul Adha secara singkat, paling lama 15 menit.

Jemaah sholat Idul Adha yang hadir paling banyak 50% dari kapasitas tempat agar memungkinkan untuk menjaga jarak antar shaf dan antar jemaah. BACA JUGA: Dinkes Kota Bengkulu Siapkan “Rumah Singgah” Bagi Pasien Covid-19

Lalu, panitia salat Idul Adha diwajibkan menggunakan alat pengecek suhu tubuh dalam rangka memastikan kondisi kesehatan jemaah yang hadir. Bagi lanjut usia atau orang dalam kondisi kurang sehat, baru sembuh dari sakit atau dari perjalanan, dilarang mengikuti salat Idul Adha di lapangan terbuka atau masjid.

Seluruh jemaah diwajibkan tetap memakai masker dan menjaga jarak selama pelaksanaan salat IduI Adha sampai selesai. Setiap jemaah membawa perlengkapan salat masing-masing, seperti sajadah, mukena, dan lain-lain. Baca Selanjutnya >>>

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: