HONDA

Waspada Pencurian Mobil Modus Rental Kembali Telan Korban

Waspada Pencurian Mobil Modus Rental Kembali Telan Korban

BENGKULU – Mobil dibawa kabur, Merrysha Rusli (42) warga Perumahan BTN Blok J Kelurahan Lingkar Barat terpaksa melapor ke Polsek Selebar pada Kamis (15/7) lalu. Mobil jenis Daihatsu Sigra dengan Nopol BD 1241 EA miliknya ini direntalkan sejak tanggal 7 Maret lalu namun sampai sekarang tak kunjung dikembalikan. Mobil itu diketahui direntalkan ke terlapor berinisial ES selama dua minggu lamanya.

Dalam laporannya, terlapor yang datang ke rumahnya merental mobil tersebut selama dua minggu. Namun sampai saat ini, mobil itu sama sekali tidak dikembalikan. Pelapor juga seringkali berusaha menghubungi terlapor namun nomor kontaknya sudah tidak bisa dihubungi. Akibat kejadian tersebut, pelapor mengalami kerugian sebesar Rp 90 juta.

Kapolres Bengkulu, AKBP. Pahala Simanjuntak SIK melalui Kasi Humas, AKP. Sugiharto membenarkan adanya laporan tersebut. Dimana anggota masih mendalami laporan itu dengan mencari alat bukti untuk tindaklanjutnya. Pihaknya menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati karena modus kejahatan telah bermacam-macam.

“Iya, masih ditindaklanjuti laporannya, masih proses,” tutupnya. (cup)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: