Lansia di Kebun Tebeng Ditemukan Tewas Tergantung
BENGKULU - Warga Jalan Bukit Barisan (Karabela) Kelurahan Kebun Tebeng Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu digegerkan dengan peristiwa meninggalnya seorang Lanjut Usia (lansia) laki-laki berinisial AH berusia sekitar 60 tahun, dengan tak wajar. AH ditemukan meninggal dunia dalam keadaan tergantung di kamar kediamannya, Senin (19/7) petang.
Dari data terhimpun, kronologi peristiwa tersebut pertama kali diketahui berawal saat istri korban hendak mengantarkan makan kepada korban yang berada di dalam kamar. Saat mengantarkan makan, kamar korban ternyata terkunci dari lama.
Namun keluarga mengira korban sedang melaksanakan salat Ashar. Setelah ditunggu beberapa lama, namun korban tidak juga keluar dari kamar. Saat dicoba digedor dari luar, pihak keluarga tidak mendengar jawaban sehingga memilih mendobrak kamar dan ditemukan korban dalam keadaan tergantung menggunakan seutas kain.
Hal tersebut juga dibenarkan Ketua RT setempat, Murdo Basuki. Dirinya menyebutkan mengetahui kejadian tersebut ketika salah satu warga melaporkan bahwa korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, dengan posisi sudah tergantung.
"Saat dicek ke kamar, korban ditemukan tergantung di kamar tepat di atas kasur. Setahu saya korban tidak mengidap penyakit apa-apa, namun beberapa hari terakhir korban demam dan batuk pilek," sebutnya.
Saat ini pihak kepolisian telah mendatangi lokasi kejadian, dan melakukan evakuasi terhadap korban. Sementara korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan visum.(tok) Simak video berita:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: