HONDA

Sukses PPKM Menjadi Tanggung Jawab Pemdes

Sukses PPKM Menjadi Tanggung Jawab Pemdes

 

KEPAHIANG – Guna memastikan progam Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di tingkat desa, jajaran Polres Kepahiang melakukan peninjauan kesiapan dan kelengkapan posko PPKM di beberapa desa. Untuk itu kemarin (26/7), Kapolres Kepahiang melakukan peninjauan langsung di posko PPKM di Desa Imigrasi Permu Kecamatan Kepahiang.

Kapolres Kepahiang AKBP Suparman, S.Ik, M.AP bersama sejumlah perwira di jajaran Polres Kepahiang melakukan monitoring, sekaligus menggelar bhakti sosial berupa pembagian sejumlah paket sembako kepada warga terdampak Covid-19 di Desa Imigrasi Permu tersebut.

“Tujuan kita melakukan monitoring ini untuk memberikan motivasi dan semangat kepada perangkat desa tentang pelaksanaan PPKM di desa. Selain itu kepada petugas PPKM Desa, kita memberikan pemahaman mengenai peran dan fungsi posko PPKM ini, sebagai upaya dalam pencegahan dan penanganan untuk melindungi warga dari penyebaran Covid-19,” terang kapolres.

Dari monitoring tersebut, kapolres menyarankan kepada posko PPKM Desa Imigrasi Permu untuk bisa melengkapi kelengkapan posko sehingga mampu mengakomodir kegiatan PPKM di desa. Selain itu juga ia menegaskan kepada perangkat desa agar bisa lebih bertanggung jawab terhadap seluruh aspek yang berkaitan dengan PPKM sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Keberhasilan PPKM di tingkat desa ini ada pada tanggungjawab dari perangkat desanya. Kalau PPKM di tingkat desa tidak berjalan baik, berarti tata kelola pemerintahan desanya pun tidak berjalan dengan baik,” tegas kapolres.

Lebih lanjut, selain melakukan peninjauan, jajaran Polres Kepahiang juga membagikan sebanyak 10 paket sembako kepada warga terdampak Covid-19 di Desa Imigrasi Permu. Adapun paket sembako yang diberikan tersebut berupa kebutuhan pokok makanan, minuman, buah-buahan dan multivitamin.

“Selain menjadi tanggung jawab pemerintah desa, PPKM di tingkat desa ini juga butuh dukungan dari seluruh masyarakat desa, untuk bisa proaktif dan disiplin dalam menjalankan imbauan pemerintah, khususnya terkait dengan protokol kesehatan yang berlaku,” demikian kapolres. (sly)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

"
"