HONDA

Harga Pertalite Rp 15 Ribu per Liter

Harga Pertalite Rp 15 Ribu per Liter

 

KAUR, rakyatbengkulu.com- Kondisi jalan yang rusak parah mengakibatkan harga bahan bakar minyak (BBM) di Desa Tanjung Aur Kecamatan Maje mahal. Bahkan 1 liter Pertalite dijual pedagang Rp 15 ribu per liter.

Sekretaris Desa Tanjung Aur, Supriyadi mengatakan akses jalan yang rusak dan sulit dilalui menjadi penyebab mahalnya harga Pertalite di desanya. Apalagi saat hujan, jalan sangat sulit dilalui. “Kita hanya mengandalkan ojek motor untuk memenuhi kebutuhan warga, jadikan biaya ojeknya juga sesuai kondisi jalan,” ungkapnya.

Ia juga mengatakan masyarakat desa harus menempuh perjalanan 10 kilometer untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. Riyadi panggilan akrabnya menambahkan tidak ada solusi lain untuk menurunkan mahalnya harga kebutuhan bahan pokok di desanya selain memperbaiki akses jalan. Dengan jalan yang mudah dilalui akan mengurangi biaya yang dikeluarkan untuk membayar upah ojek, sehingga harga berbagai barang bisa normal.

“Kita mau mengisi tabung gas itu ongkos kebawah Rp 5 ribu, ke atas Rp 5 ribu, dan warung ngambil Rp 5 ribu, jadi udah berapa itu, sama yang lain juga biayanya yang mahal,” tambahnya.

Ia juga mengharapkan agar kondisi ini segera teratasi, dengan begitu masyarakat Desa Tanjung Aur bisa lebih sejahtera lagi. “Kalo penghasilan saya kira tidak kurang, kita petani kopi, tidak musim kopi kita menanam cabe, artinya pendapatan terus ada untuk warga,” tutupnya.(cw1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: