Jelajah Nusantara, 15 Artefak Rasulullah Hadir di Seluma
SELUMA, rakyatbengkulu.com - Artefak Rasulullah Muhammad, SAW pertama kali hadir di Kabupaten Seluma dalam rangka Tabarukan Artefak Rasulullah Muhammad SAW Jelajah Nusantara. Sebanyak 15 artefak Rasulullah SAW diantaranya rambut, sorban, jejak telapak kaki, jenggot, darah bekam, tongkat, dan lainnya.
Artefak tersebut berusia sekitar 1500 tahun. Agenda ini digelar di Kelurahan Dermayu, Kecamatan Air Periukan, Selasa (15/3).
Program Jelajah Nusantara yang hadir di Indonesia sejak tahun 2019 yang diresmikan oleh Wakil Presiden RI Prof. KH Ma'ruf Amin dengan tema Tabarukan Artefak Rasulullah SAW atau mencari barokah berkeliling ke seluruh penjuru Indonesia, dengan Kabupaten Seluma salah satunya. BACA JUGA: Gubernur Bengkulu: Beri Kontribusi Terbaik untuk IKN
Program Jelajah Nusantara sempat terhenti karena pandemi Covid-19 pada tahun 2020 saat akan dilanjutkan kembali.
"Tabarukan artefak Rasullah hadir di Indonesia sudah dua tahun, karena pandemi sempat vakum dan sekarang dilanjutkan kembali. Kabupaten Seluma pertama kali di Sumatera dikunjungi," kata Humas Panitia PC NU Kabupaten Seluma, Ahmad Ridwanto, Selasa (15/3).
Sebanyak 15 artefak Rasullah tersebut berasal dari Galeri Warisan Museum Artefak Rasulullah (MAR) Malaysia yang dimiliki oleh Prof. DR. H. Abdul Manan Embong (Almarhum), arkeolog dan etnologi. BACA JUGA: Provinsi Sumatera Utara Tuan Rumah HPN 2023
Dihadirkan di Indonesia oleh PBNU dengan memberikan jaminan ke pemilik museum Rp 4,5 miliar. Sehingga setiap titik dikunjungi ditargetkan mendapat pemasukan Rp 35 juta dengan penjualan tiket dan air celupan rambut Rasulullah.
"Di Bengkulu ada tiga titik. Kabupaten Seluma, salah satu pondok pesantren di Kelurahan Padang Serai Kota Bengkulu dan di Bengkulu Utara," sampainya. (juu)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: