BANNER KPU
HONDA

Elkan Baggott Ungkap Persamaan Sepak Bola Indonesia dan Inggris

Elkan Baggott Ungkap Persamaan Sepak Bola Indonesia dan Inggris

Elkan Baggott--

 

GILLINGHAM, rakyatbengkulu.disway.id - Sebuah pernyataan mengejutkan keluar dari Elkan Baggott. Dia mengakui persepakbolaan Indonesia memiliki persamaan dengan Inggris.

Bek 20 tahun ini tengah berkarier di Divisi Tiga Liga Inggris membela Gillingham FC dengan status pinjaman dari Ipswich Town. Elkan melihat sepak bola di Indonesia dan Inggris tidak jauh berbeda.

Dia membandingkan itu saat membela Timnas Indonesia dan berkarier di Negeri Ratu Elizabeth. Persamaan itu terletak pada antusiasme suporter masing-masing negara. Fan Indonesia dan Inggris terkenal militan ketika mendukung tim kesayangannya.

“Saya melihat sepak bola di sana (Indonesia, red) sama besarnya dengan Inggris. Mayoritas anak-anak yang Anda lihat di Indonesia pernah atau aktif bermain sepak bola,” ucap Elkan dikutip dari Live Score.

BACA JUGA:AFF Cup U 16 sudah Hitungan Hari, Bima Sakti Masih Temui Sederet Kelemahan

“Anda hanya perlu melihat pesan dan tanggapan di media sosial saya untuk melihat betapa antusiasnya mereka,” imbuhnya. Elkan, bahkan mengakui pengikutnya di instagram melonjak drastis setelah dir inya menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

“(Pengikut) saya naik dari sekitar 100 ribu menjadi lebih dari 1 juta dalam waktu sekitar seminggu. Mereka sangat luar biasa,” tambah dia.

Elkan memulai debutnya bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020. Saat itu dia mampu mengantar Skuad Garuda menjadi  runner up  turnamen antarnegara Asia Tenggara tersebut.

BACA JUGA: JANGAN REMEHKAN LAWAN

Pemain keturunan Inggris itu juga ikut membawa Indonesia lolos ke Piala Asia setelah absen selama 15 tahun.(mcr15/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: