BANNER KPU
HONDA

Memelihara Kucing Mengajarkan Tanggung Jawab, Mencintai dan Dicintai Sama Pentingnya

Memelihara Kucing Mengajarkan Tanggung Jawab, Mencintai dan Dicintai Sama Pentingnya

Memelihara Kucing Mengajarkan Tanggung Jawab, Mencintai dan Dicintai Sama Pentingnya--rakyatbengkulu.disway.id

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Menjadi hewan yang paling banyak dipelihara manusia, kucing mengajarkan banyak hal pada pemiliknya. Sebab kucing dapat menemani kita disaat merasa sendiri. 

Ada beberapa pelajaran dalam hidup yang bisa kamu ambil dalam merawat kucing. Dari sini kamu juga bisa belajar untuk mencintai dan menyayangi diri sendiri, sebelum mencintai dan menyayangi hewan peliharaanmu.

BACA JUGA:Memberi Makan Kucing Liar Perbuatan Sepele, Siapa Sangka Keajaiban Rezeki akan Datang Tanpa Disadari

Pertama cinta tanpa syarat itu ada. Saat kita merawat kucing, akan ada sosok yang mencintaimu tanpa melihat penampilan fisik, ketampanan, kecantikan ataupun materi yang kamu punya. 

Kedua mengajarkan tanggung jawab. Ketika kita memelihara kucing, setiap rutinitas dalam merawat mereka melatih kita untuk menjadi pribadi yang konsisten dan disiplin setiap hari. 

BACA JUGA:Maskot Resmi dari 3 Negara Bagian USA, Berikut Fakta Unik Kucing Calico Belang Tiga

Ketiga mengajarkan arti sabar. Merawat kucing tidak selamanya berjalan mulus. Mengendalikan diri untuk tetap tenang dan tegar ketika melihat mereka melakukan hal-hal diluar kendali kita akan menempa pribadi kita jadi lebih kuat dan sabar. 

Keempat menikmati apa yang kamu jalani saat ini. Nikmatilah hari-hari yang berjalan bersama kucingmu. Karena kita tidak pernah tahu sampai kapan mereka akan menemani kita. 

BACA JUGA:Ternyata, Harga Kucing Calico Belang 3 atau Kucing Kembang Telon Sangat Menarik

Kelima kekurangan adalah kesempurnaan kita. Selalu ada kesalahan dan kelalaian dalam perjalan hidup kita. Namun setiap kekurangan yang kita punya merupakan sebuah bagian kecil yang justru menyempurnakan. 

Keenam sahabat dalam segala bentuk. Setiap manusia berhak mendapatkan kesetiaan dan kasih sayang dari sahabat dalam bentuk apapun, termasuk kucing. 

BACA JUGA:5 Mitos Menabrak Kucing Ini Bikin Was-was, Benarkah Bisa Mendatangkan Kesialan?

Ketujuh mencintai dan dicintai sama pentingnya. Mencintai dan dicintai adalah sebuah paket lengkap. Bukanlah pertanyaan retorik yang diharuskan untuk memilih salah satu. 

Ibarat kaki kanan yang tidak akan bisa berjalan tanpa adanya kaki kiri. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: