Durian Gundul Tanpa Duri: Varietas Durian Khas Lombok
Durian Gundul Tanpa Duri: Varietas Durian Khas Lombok--Foto:Facebook.com/Emiegariyady
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Siapa yang tidak kenal dengan buah durian, pastinya sudah banyak orang mengetahui tentang buah yang satu ini.
Buah durian sangat terkenal dan memiliki aroma yang khas juga rasa yang nikmat yang bisa membuat orang ketagihan kalau memakannya.
Pada umumnya buah durian yang kita kenal mempunyai ciri khas berduri keras dan juga tajam.
Akan tetapi berbeda dengan varietas durian yang ditemukan di kawasan hutan gunung Rinjani, karena buah durian ini ditemukan tanpa memiliki duri.
BACA JUGA:Sering Diabaikan, Berikut Cara Membuat Olahan Keripik dari Biji Durian
Buah durian yang tidak mempunyai duri ini kemudian disebut dengan Si Gundul, dikarenakan bentuknya yang bulat polos mirip dengan kepala manusia yang tidak memiliki rambut.
Buah durian ini dulunya dianggap sebagai buah beracun dikarenakan bentuk dari buah durian gundul ini yang tidak lazim, tidak seperti buah durian pada umumnya.
Selain itu ada juga orang-orang yang menduga, bahwa buah ini sebagai buah sukun dikarenakan bentuknya sangat mirip dan ukurannya sama.
Diketahui varietas durian tidak berduri asli dari Nusa Tenggara Barat ini telah ditemukan dan diidentifikasi di tahun 2007 lalu.
BACA JUGA:6 Makanan Khas Daerah Bengkulu yang Terkenal, Nomor 6 Paling Lezat Karena Terbuat dari Durian !
Varietas durian tidak berduri ini ditemukan oleh tim eksplorasi Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih atau BPSB Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Dimana pohon durian gundul ini ditemukan sedang berbuah lebat pada saat itu.
Akan tetapi dilakukan penelusuran lebih luas, tidak ditemukan pohon lain yang menghasilkan buah serupa.
Adapun buah durian yang tidak mempunyai duri ini mempunyai kulit lebih tipis dibanding buah durian pada umumnya. Karena itulah buah durian ini mudah untuk dibelah dan rasanya juga lezat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: