Langka! Fenomena Warna 2 Bola Mata Berbeda, Ini Ternyata Faktor Penyebabnya
Ini ternyata faktor penyebab terjadinya fenomena langka warna 2 bola mata berbeda.--Foto: Youtube.com/Seratusinstitute
Heterochromia Iridium ini sering terjadi pada hewan, kemunculan Heterochromia Iridium pada hewan juga dipengaruhi oleh jumlah melanin yang tersimpan pada iris matanya.
Seperti hal yang terjadi pada kucing peranakan Turkish Van, Turkish Angora dan Japanese Bobtail dengan salah satu warna bola matanya yang tembaga, jingga, kuning, hijau, dan satu bola mata lainnya yang bewarna biru.
Dimana untuk jenis anjing, Heterochromia Iridium sering terlihat pada jenis Siberian Husky. Sedang warna-warna Heterochromia Iridium di hewan kuda seperti cokelat dan putih, abu-abu, ataupun biru.
Adapun faktor penyebab dari Heterochromia Iridium ini beragam, seperti dari keturunan, trauma, ataupun karena pengobatan yang bisa meningkatkan atau mengurangi pigmentasi pada salah satu iris mata.
BACA JUGA:Mata Besar Sebelah Berpengaruh Terhadap Kesehatan? Kenali Penyebabnya
Selanjutnya selain faktor genetik, hal yang menyebabkan terjadinya kelainan sejak lahir terdapat beberapa penyebab lain yang memungkinkan seseorang mengalami Heterochromia Iridium seperti:
1. Trauma mata, adapun kondisi mata yang dikarenakan oleh cidera mata yang bisa karena pukulan, olahraga ataupun aktivitas yang membuat mata cedera.
2. Glukoma yang merupakan kelainan di mata yang dikarenakan adanya penumpukan cairan pada mata dan akhirnya warna iris mata pun menjadi berbeda.
3. Mengonsumsi obat-obatan tertentu. Pada beberapa obat-obatan seperti pada beberapa obat glukoma yang menurunkan tekanan pada mata yang bisa menyebabkan perubahan warna mata.
BACA JUGA:Berasal dari Leluhur yang Sama, Berikut Asal Usul dan Fakta Unik Bola Mata Berwarna Biru
4. Neuroblastoma. Ialah kanker sel saraf yang biasanya menyerang anak-anak pada usia dibawah 10 tahun.
Pada saat tumor menekan saraf di dada atau leher, terkadang anak-anak mempunyai kelopak mata yang terkulai dan pupil yang kecil sehingga menyebabkan Heterochromia iridium.
5. Kanker mata. Kanker melanoma bisa mempengaruhi warna mata yang berbeda tetapi hal ini jarang terjadi.
Adapun salah satu tanda dari melanoma mata ialah titik gelap pada iris mata.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: