HONDA

5 Tips Memakai Hijab yang Rapi untuk Digunakan Dalam Kehidupan Sehari-hari

5 Tips Memakai Hijab yang Rapi untuk Digunakan Dalam Kehidupan Sehari-hari

5 Tips Memakai Hijab yang Rapi untuk Digunakan Dalam Kehidupan Sehari-hari --Foto: pexels.com/Fety Puja Amelia

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Hijab merupakan penutup kepala atau pakaian khusus yang digunakan dan banyak dipakai oleh kaum wanita yang beragama Islam.

Hijab juga bisa melindungi wanita dari pandangan buruk orang-orang diluar sana.

Wanita yang memakai hijab atau wanita yang menutupi aurat terkhususnya untuk wanita yang beragama Islam maka ia akan mendapatkan pahala.

Bahkan pahala yang didapat akan berlipat ganda karena ia telah menjalankan perintah Allah SWT yang diwajibkan untuk kaum wanita. 

BACA JUGA:Ide Outfit Wanita Hijab Keren ala Dokter Uly Daulfa: Modis Selebgram Bengkulu!

Manfaat memakai hijab atau menutup aurat bagi wanita adalah menunjukkan bahwa identitas dirinya adalah seorang muslimah, bisa melindungi diri dari hal yang tidak diinginkan dan terhindar dari dosa karena mengumbar aurat.

Selain itu, dengan mengenakan hijab wanita akan terhindar dari fitnah atau pandangan negatif dari orang lain, juga terhindar dari hawa nafsu oleh lawan jenis ataupun sesama jenis.

Berikut ini tips-tips memakai hijab yang rapi untuk jilbab segi empat dan pashmina yang bisa digunakan dalam kehidupan sehari-hari, diantaranya:

1. Rambut Diikat Menjadi Satu Ikatan

BACA JUGA:Ide Pose Foto Wanita Hijab Ala Selebgram: Rahasia Tampil Anggun dan Tetap Sopan

Ikat rambut dengan rapi dan tanpa menyisakan sedikit pun rambut yang tersisa.

Rapikan rambut-rambut kecil yang masih berantakan apalagi yang berada di bagian leher agar tidak mudah gerah saat memakai hijab.

Usahakan ikatan rambut agak longgar dan jangan terlalu kencang agar bagian kepala tidak terasa sakit.

Ikatan rambut tidak boleh terlalu tinggi atau pun terlalu rendah agar tampak rapi dan enak di lihat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: