HONDA

Si Gesit Nan Lincah, Hidup di Hutan Tropis yang Lembab, Kucing Batu Nyaris Punah

Si Gesit Nan Lincah, Hidup di Hutan Tropis yang Lembab, Kucing Batu Nyaris Punah

Si Gesit Nan Lincah, Hidup di Hutan Tropis yang Lembab, Kucing Batu Nyaris Punah --Dokumen/BKSDA Kalimantan Selatan//

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Hutan Kalimantan lagi-lagi menjadi habitat hewan yang nyaris punah. Kali ini kucing batu yang lincah dan gesit. Kucing ini hidup pada habitat hutan tropis yang lembab.

Kucing batu selama ini dikenal sebagai kucing liar dari Asia Tenggara dan Asia Selatan. IUCN sejak tahun 2002 sudah menyatakan kucing ini nyaris punah. Akibat kepadatan yang rendah. 

BACA JUGA:Kisah Tobat Sang Pendosa: Sudah Habisi 99 + 1 Orang tapi Akhirnya Masuk Surga

Ukuran total populasi efektif dadri kucing batu diperkirakan sekitar 10.000 individu dewasa. Peneliti menyatakan kucing batu adalah hewan nokturnal atau aktif pada malam hari.

Selain di hutan Kalimantan, habitat kucing batu tersebar di seluruh wilayah India utara, Nepal, Assam, Sikkim dan selatan melalui Laos, Thailand, Myanmar, Kamboja, Sumatera dan Malaysia.

BACA JUGA:770 Personel Polda Bengkulu BKO Polres Jajaran untuk Amankan Tahapan Pemungutan Suara Pemilu 2024

Kucing batu memiliki nama latin Pardofelis marmorata termasuk kucing langka yang kehidupannya masih sangat bergantung pada hutan, terutama hutan tropis yang lembab. 

Secara naluriah, kucing batu menghindari konfrontasi dengan manusia, sehingga banyak peneliti penasaran dan mencari kucing batu untuk mendapatkan informasi dari spesies ini. 

BACA JUGA:6 Doa Tobat Para Nabi, Bisa jadi Tuntunan hingga Semua Dosa Terampuni

Berikut terdapat beberapa fakta menarik terkait kucing batu yang masih jarang diketahui.

 

1. Mirip Macan Dahan

Motif pada bagian luar kucing batu sekilas mirip dengan macan dahan, yakni motif garis kehitaman terdapat di kepala, leher, punggung dan bercak berukuran besar pada panggul. 

Bedanya motif pada kuloit kucing batu cenderung lebih tersusun menyerupai batu. Selain itu, kucing batu juga memiliki ukuran lebih kecil dibandingkan macan dahan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: