21 Peserta Seleksi JPTP Jabatan Eselon II Pemkab Mukomuko Tinggal Tunggu Pengumuman Hasil
Sebanyak 21 peserta seleksi JPTP atau jabatan eselon II Pemkab Mukomuko, tinggal menunggu pengumuman hasil.--dokumen/rakyatbengkulu.com
“Ketika tes wawancara 21 pejabat yang melamar JPTP, kegiatan berjalan lancar, dan pejabat pelamar memahami materi. Tetapi tetap saja yang terbaik nantinya akan mendapat posisi jabatan yang dilamar,” ujarnya.
Selain itu Wawan juga mengungkapkan, sebanyak 21 pejabat yang melamar JPTP ini sebelumnya telah melalui tahapan sesuai yang sudah dijadwalkan panitia.
Baik untuk seleksi administrasi pada tanggal 21 Februari sampai 22 Februari 2024 lalu.
BACA JUGA:Update! 25 Caleg untuk DPRD Mukomuko: Golkar, Hanura dan Gerindra Kursi Pimpinan
Selanjutnya 21 pejabat ini juga sudah melaksanakan asesmen pada tanggal 26 Februari sampai tanggal 27 Februari 2024 lalu.
Lalu ujian terakhir pada Senin, 4 Februari 2024 kemarin.
Setelah ini 21 pejabat ini akan mendapatkan informasi hasil seleksi pada tanggal 11 Februari 2024 mendatang.
“Pada saat pelaksanaan asesmen seleksi JPTP, sebagian besar pejabat memang benar-benar telah mempersiapkan apa yang dibutuhkan berkaitan dengan posisi yang dilamar. Tapi satu dua pejabat ada juga yang terlihat tidak menguasai akan jabatan yang dilamar,” ungkap Wawan.
BACA JUGA:Terbaru Kursi DPRD Provinsi Dapil Mukomuko: Hanura Masuk, Nasdem dan PDIP Terdepak
Untuk 21 nama pejabat yang mengikuti seleksi JPTP sebagai berikut:
1. Untuk Jabatan Staf ahli Bupati bidang ekonomi keuangan dan pembangunan, pendaftar Am Azbas Novyan, Bakhtiar sofian, Jumaidi, Ali Muchsin, dan Hari Mustaman.
2. Untuk Jabatan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Effih, Rabiadi, Heri Afian, Efendi, Juni Erwani.
3. Untuk Jabatan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD), Ujang Selamat, Heri Afian, Sirat Purnama, dan Meri Marlina.
BACA JUGA:Kursi DPRD Provinsi Dapil Mukomuko Direbut Golkar, Gerindra, PKS dan Nasdem: Ini Calegnya
4. Untuk Jabatan Kepala Diseperindagkopukm, Effih, Deasy Fathrimawati, Sutrisna, Santosa, Nurdiana.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: