HONDA

Tayang di Bioskop, Film Dua Hati Biru Ceritakan Kelanjutan Sekuel di Tahun 2019, Penasaran? Tonton Segera

Tayang di Bioskop, Film Dua Hati Biru Ceritakan Kelanjutan Sekuel di Tahun 2019, Penasaran? Tonton Segera

Film Dua Hati Biru tayang dibioskop kelanjutan sekuel 2019--Instagram/okkisutanto

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Film drama terbaru yang baru tayang pada tanggal 17 April 2024 lalu dengan judul  Dua Hati Biru menceritakan masalah rumah tangga pasangan muda.

Film Dua Hati Biru tengah tayang di bioskop kesayang anda, menceritakan kelanjutan dari sekuel sebelumnya pada tahun 2019 yang berjudul Dua Garis Biru, yang menceritakan sepasang kekasih yang harus menikah muda.

Dengan produser dari film ini yakni Chand Parwez Servia, Gina S Noer dan Sigit Pratama, disutradarai oleh Gina S Noer dan Dinna Jasanti, kemudian film ini juga ditulis sendiri oleh Gina S Noer.

Produksi dari Starvision mempersembahkan film drama Dua Hati Biru yang menjadi kelanjutan dari kisah sebelumnya, yang dibintangi oleh Angga Yuanda, Aisha Nurra Datau, Farrel Rafisqy, Cut Mini dan lainnya.

BACA JUGA:Pesan Religius di Balik Poster Film Siksa Kubur, Begini Penjelasan Joko Anwar

Film ini merupakan kisah dari kelanjutan Dua Garis Biru pada tahun 2019 lalu yang dimainkan oleh karakter Bima yang diperankan Angga Yunanda dan Dara yang diperankan oleh Aisha Nurra Datau.

Mereka berusaha bertanggung jawab dengan menjadi orang tua yang terbaik bagi anaknya Adam yang diperankan Farrell Rafisqy akibat kesalahan masa lalu.

Kisah ini berlanjut antara Bima dan Dara yang menjadi sepasang suami istri yang menikah akibat kelalaian mereka sekitar 4 tahun lalu sehingga memutuskan untuk Dara kembali ke Jakarta.

Kembalinya Dara tersebut tidak lain untuk kepentingan berkumpul dengan keluarganya yang ada di Jakarta, Bima dan Adam berpisah sejak anak mereka lahir sehingga menjadi tugas Dara untuk mendekatkan mereka.

BACA JUGA:2 Film Joko Anwar dengan Plot Twist Terbaik Selain Pengabdi Setan dan Siksa Kubur, Sudah Nonton?

Dara berusaha mendekatkan diri dengan sang buah hati mereka dengan berbagai intrik dan masalah rumah tangga yang bergejolak disana, Adam selama dari kecil diasuh oleh Bima dan orang tuanya.

Sehingga ibunda dari Bima merasa memiliki cucunya tersebut, dan timbulah masalah dalam rumah tangga mereka, Bima sebagai penengah antara ibunya dan Dara bingung dengan permasalahan ini.

Belum lagi tekanan dari keluarga Dara yang menginginkan Bima menjadi orang sukses dan bekerja untuk membesarkan Adam, namun ternyata kedua keluarga ini berseteru dan menjadikan Adam tidak nyaman.

Dengan ambisi yang mereka bangun sendiri membuat Bima dan Dara menjadi jauh jaraknya meskipun mereka satu atap untuk membesarkan Adam, namun permasalahan rumah tangga ini menjadi kian menarik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: