HONDA

Ini Tangki Spray Pertanian Recommended, Jangan Asal Beli

Ini Tangki Spray Pertanian Recommended, Jangan Asal Beli

Ini Tangki Spray Pertanian Recommended, Jangan Asal Beli--badri/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Guna menunjang perawatan tanaman sayuran, para petani membutuhkan alat tangki Spray yang berkualitas.

Selain itu, dibutuhkan tangki spray yang tidak mudah rusak sehingga mampu bertahan sampai bertahun-tahun.

Jadi sebelum petani memutuskan untuk membeli tangki Spray, petani wajib memperhatikan fungsinya dan kegunaannya.

Sehingga tepat dalam penggunaan nantinya atau bisa dikatakan multi fungsi.

BACA JUGA:Piala Thomas 2024: Tim Indonesia Lolos ke Final Usai Singkirkan Taiwan

Hal ini juga tergantung dari luas lahan yang para petani garap supaya bisa membedakan untuk membeli tangki Spray.

Jika para petani mengelola lahan pertanian sampai hektaran, sangat disarankan untuk membeli tangki spray bermotor yang mengandalkan performa mesin bermotor.

Namun jika lahan yang dikelolah petani tidak sampai satu hektar, disarankan membeli alat semprot punggung (Knapsack Sprayer).

Alat semprot pertanian tipe ini bekerja dengan prinsip menggerakkan tangan penyemprot untuk mengeluarkan larutan kimia aktif dari tangki melalui tekanan udara yang dihasilkan oleh tenaga pompa. 

BACA JUGA:Mengurangi Kadar Kolesterol Jahat Hingga Mencegah Kanker, Berikut Manfaat Air Sadapan Lengkuas

Gagang pompa spray dioperasikan untuk mendorong larutan kimia aktif keluar dari tangki ke tabung udara, hal ini akan meningkatkan tekanan sehingga larutan keluar melalui klep dan disemprotkan melalui nozzle.

Salah satu merk ternama tangki spray punggung adalah DGW dan CBA dengan menggunakan baterai yang bisa dilakukan pengecasan jika daya habis.

Kedua alat tangki spray ini sudah terbukti dan banyak digunakan para petani di Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu.

Selain tahan sampai tahunan, jika baterai sudah soak atau rusak, petani juga bisa hanya mengganti baterainya yang bisa didapatkan dengan mudah di toko-toko pertanian atau membeli secara online.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: