HONDA

Tak Disangka, Pohon Kelapa Sawit Bisa Menghasilkan Nira untuk Pembuatan Gula Merah

Tak Disangka, Pohon Kelapa Sawit Bisa Menghasilkan Nira untuk Pembuatan Gula Merah

Pohon kelapa sawit ternyata bisa menghasilkan nira untuk pembuatan gula merah.--Facebook.com/HarryadiSitompul

Nira yang sudah terkumpul banyak selanjutnya disaring dan dimasak ke dalam kuali besar dan dicampur dengan gula pasir putih lalu diaduk sampai mengental. 

 


Belum banyak yang tahu pohon kelapa sawit ini bisa menghasilkan gula merah--Bpdp.go.id

Setelah mengental selanjutnya ditiriskan ke dalam cetakan tertentu yang biasanya terbuat dari bambu atau tempurung kelapa, dan setelah mengering maka jadilah gula merah tersebut.

Untuk 1 pohon kelapa sawit yang berumur di atas 15 tahun ini dapat menghasilkan nira 3 sampai 15 liter per 24 jam dan bisa mengeluarkan nira selama 2 sampai 3 bulan.

BACA JUGA:Jangan Disepelekan! Ini Pengelolaan Limbah Kelapa Sawit yang Efektif dan Ramah Lingkungan

BACA JUGA:Petani Sawit Pemula Harus Tahu! Ini Dampak Positif dan Negatif Perkebunan Sawit

Adapun hal ini tergantung juga pada umur tanaman kelapa sawit, kondisi batang yang sehat, dan juga lokasi pohon kelapa sawit ini ditanam. 

Kalau misalnya saja 5 liter per 24 jam selama 2 bulan dan per pohon sawit ini akan menghasilkan nira sebanyak 300 liter.

Kemudian dari 300 liter nira ini dapat menghasilkan gula merah sebanyak 60 Kg atau sekitar 20 persen dari nira yang ada. 

Untuk harga jual gula merah saat ini rata-rata mencapai Rp10 ribu per Kilogramnya, maka 1 pohon kelapa sawit yang diolah selama 2 bulan ini dapat  menghasilkan Rp600 ribu. 

Sehingga hal ini bisa menjadi alternatif baru bagi para petani kelapa sawit yang ingin menambah pendapatan mereka.

BACA JUGA:Ingin Memulai Perkebunan Sawit dari Awal? Ini Tips Memulai Usaha Perkebunan Sawit untuk Pemula

BACA JUGA:Lebih Modern dan Mudah! Ketahui Cara Terbaik Meningkatkan Produktivitas Lahan Sawit

Nah itulah tadi ulasan mengenai pohon kelapa sawit yang tidak disangka bisa menghasilkan nira untuk pembuatan gula merah, semoga informasi ini berguna dan bisa bermanfaat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: