Sapi Condrosimo Pamit, Tangis Haru Mengiringi Kepergian Hewan Kurban Milik Irfan Hakim
Tangis haru mengiringi kepergian hewan kurban milik Irfan Hakim yakni sapi Condrosimo.--Youtube/deHakim channel
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Sapi condrosimo pamit. Tangis haru pun mengiringi kepergian dari hewan kurban milik Irfan Hakim tersebut. Sapi condrosimo merupakan salah satu hewan kurbannya.
Sapi condrosimo merupakan satu dari 4 sapi milik Irfan Hakim yang dikurbankan pada Iduladha tahun ini. Terlihat sekali keluarga dari Irfan Hakim tersebut yang menyayangi sapi besar ini.
Dalam kanal YouTube milik Irfan Hakim terlihat prosesi kepergian dari condrosimo yang menjadi salah satu hewan kurban pada hari raya Iduladha tahun ini.
Condrosimo merupakan sapi impor yang didatangkan oleh Irfan Hakim sejak 6 bulan lalu di rumahnya. Sapi ini memang dikhususkan untuk menjadi hewan kurban tahun ini.
BACA JUGA:Sayur Ini Jangan Dikupas, Mengandung Banyak Vitamin di Kulitnya!
Terlihat karyawan dari Irfan Hakim yang mengurusi keperluan dari condrosimo sejak dia tinggal di kediaman Irfan Hakim yaitu Jen yang menangis melihat kepergian dari hewan peliharaannya tersebut.
Semenjak tinggal di kediaman Irfan Hakim condrosimo selalu diurusi oleh Jen. Selama enam bulan mereka menghabiskan waktu bersama membuat karyawan Irfan Hakim tersebut sangat sedih.
Terlihat sekali Irfan Hakim yang menenangkan sapi condrosimo ketika diikat kakinya dan ingin dijatuhkan untuk dilakukan penyembelihan padanya. Sapi itu tampak pasrah menjalankan prosesinya.
Sapi tersebut dengan pasrahnya menuruti setiap kata-kata yang diucapkan oleh Irfan Hakim. Tampaknya sapi tersebut sudah siap sekali untuk dijadikan hewan kurban tahun ini.
BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Rabu: BMKG Prediksi Mayoritas Kota Besar di Indonesia Berawan, Bengkulu Hujan
Sapi condrosimo tampak menggeserkan diri sebagaimana harus mengarah kiblat yang diungkapkan oleh Irfan Hakim pada keluarganya setelah pemotongan hewan tersebut.
Di dalam kanal Youtubenya Irfan Hakim mendatangi karyawannya yang sangat sedih tersebut, " Jen 6 bulan di sini ya." Kemudian Jen pun menjelaskan kepada majikannya.
"Enam bulan dia manja banget makannya," ungkap Jen. Dia selalu memandikan dan menunggu sapi condrosimo makan dari dia sendiri sampai banyak sekali sapi yang datang.
Dikatakan oleh Irfan Hakim bahwa sapi conrosimo sudah bahagia dia sudah melakukan tugasnya dengan sempurna dan sudah mulia dengan menjadi hewan kurban.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: