Moment HUT Bhayangkara ke-78, Gubernur Rohidin Ucapkan Terima Kasih Polri
Moment HUT Bhayangkara ke-78, Gubernur Rohidin Ucapkan Terima Kasih Polri --MC Pemprov Bengkulu/Rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah dalam sambutannya pada momen syukuran HUT Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 bertempat di Balai Raya Semarak Bengkulu, Senin 1 Juli 2024, mengucapkan ucapan terima kasih.
Ucapan terima kasih ini sebagai bentuk apresiasi kepada institusi Polri khususnya Polda Bengkulu dan jajaran yang telah maksimal menjalankan tugas secara profesional dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Bengkulu.
"Atas nama pemerintah dan masyarakat Bengkulu, kami menyampaikan selamat hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-78. Kita berharap Polri makin Presisi. Kami juga mengucapkan terima kasih atas keberadaan dan peran Polri, secara khusus di wilayah kerja Provinsi Bengkulu," katanya.
Menurut Gubernur Rohidin, Tanpa suasana Kamtibnas yang kondusif yang berhasil diciptakan oleh Polda Bengkulu, maka tidak mungkin berbagai macam agenda kemasyarakatan bisa dijalankan dengan baik di wilayah ini.
BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Sebut Tapera Wujudkan Rumah Layak Huni untuk ASN, Bisa untuk Renovasi Rumah
BACA JUGA:8 Cara Hidup Hemat ala Anak Kos, Uang Jajan Masih Sisa Banyak dan Bisa Menabung
Gubernur juga menyebutkan jika eksistensi kepolisian semakin dirasakan dan dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia, terutama pada usia ke-78 tahun ini.
Disisi lain Kapolda Bengkulu, Irjen Pol. Armed Wijaya menjelaskan bahwa peringatan HUT Bhayangkara ke-78 tahun ini mengangkat tema "Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".
Kapolda menyebutkan bahwa tema ini menegaskan komitmen Polri dalam menjaga integritas, profesionalitas, dan dedikasi dalam melayani masyarakat dan negara.
"Semangat ini diharapkan dapat memperkuat kepercayaan publik dan mempercepat transformasi ekonomi untuk mewujudkan visi Indonesia Emas yang inklusif dan berkelanjutan. Presisi itu mempunyai makna Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi berkeadilan," kata Kapolda.
BACA JUGA:Segudang Manfaat Jamur Grigit dan Cara Mengolahnya yang Benar agar Jadi Hidangan Lezat
BACA JUGA:Anak Terlalu Banyak Bermain Gadget dapat Menyebabkan Speech Delay, Intip Penyebab Lainnya
Pada momentum HUT Bhayangkara ini, diharapkan Polri lebih berkiprah dalam mendukung pembangunan bangsa dan negara, khususnya di Provinsi Bengkulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: