BANNER KPU
HONDA

Menemukan Jajanan Menarik di Festival Tabut Ala Food Vlogger, Khusus di Tenda Ekraf

Menemukan Jajanan Menarik di Festival Tabut Ala Food Vlogger, Khusus di Tenda Ekraf

Menemukan Jajanan Menarik di Festival Tabut Ala Food Vlogger, Khusus di Tenda Ekraf--Tiktok/adi

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM  - Temukan jajanan menarik Festival tabut  ala Adi food vlogger Bengkulu khusus di tenda ekraf yang tentunya untuk menjadi inspirasi.

Di arah dekat panggung ada tenda khusus ekonomi kreatif alias ekraf yang menjadi boots tempat penjualan para dinas instansi yang ada di Provinsi Bengkulu ternyata di dalamnya banyak makanan yang wajib dicoba.

Ternyata di daerah panggung menjadi tempat yang cocok untuk kamu dalam berbelanja mencoba makanan yang baru ada berbagai makanan yang dijual di sana.

Khusus di gerai ekraf ini Adi seorang food vlogger asal Bengkulu memberikan informasi mengenai makanan yang dapat Anda coba saat mendatangi Festival Tabut.

BACA JUGA:Simak Angsuran Pinjaman Rp410 Juta – Rp450 Juta Tenor 2 Tahun di Bank Bengkulu untuk PNS

Apa saja makanan yang menarik yang dapat anda coba menurut review Adi food vlogger asal Bengkulu ini? Diantaranya pertama ada es krim yang murah dengan harga Rp 5.000.

Adi mencicipi es krim tersebut sehingga menurutnya untuk es krim coklat dan vanila jajanan tersebut merupakan perpaduan antara es krim jadul dan modern.

Rasanya yang halus menjadi perpaduan yang sangat nikmat jika dimakan, ini akan menjadi salah satu jajanan kesukaan anak-anak dengan harga terjangkau dan enak.

Kedua es cedok dengan harga yang murah cuman hanya Rp 5.000, kalian sudah bisa menghilangkan haus dahaga dengan berbagai macam varian yang dipilih salah satunya Thai Tea dan Avocado.

BACA JUGA:Simbol Perayaan Tahun Baru Islam, Festival Tabot Dimulai 1 Muharram, Jadi Agenda Tahunan Nasional

Ketiga makanan viral paketan mie dan juga lemon teh satu paketnya sangat terjangkau untuk  paket makanan tersebut yang menjadi makanan yang patut dicoba dengan harga Rp 25.000 untuk perporsi.

Ini akan menjadi jajanan pilihan para pengunjung dengan review yang dilakukan oleh Adi menurutnya ini menjadi makanan yang sangat nikmat apalagi dimakan saat sedang lapar.

Tidak perlu susah-susah mencari air minumnya karena ini merupakan paket bundling yang bisa anda nikmati saat berkunjung di festival tabut kali ini khususnya di gerai ekraf.

Kemudian didaerah seberang panggung utama belakang tenda VIP disini banyak sekali stand-stand yang dapat anda nikmati untuk menjadi pilihan jajanan di festival tabut.

BACA JUGA:Dol Menasional, Biasa Dimainkan Saat Ada Acara, Bukan Hanya Saat Festival Tabot Saja

Salah satu yang menjadi review Adi food vlogger asal Bengkulu ini diantaranya juga waffle dan gelato perpaduan yang sangat disukai oleh Adi saat mencicipi makanan tersebut.

Tentunya waffle dan gelato ini menjadi makanan yang sempat viral, namun belum banyak diketahui dimana tempat penjualannya sehingga dapat anda temukan didaerah belakang tenda VIP.

Egg waffle dan gelato untuk 1 porsi dapat dibeli dengan harga yang murah dengan mengeluarkan Rp 25.000 dengan tekstur yang enak yang dapat menjadi pilihan saat jajan di festival Tabot.

Kemudian Adi mencoba marshmallow bakar dengan harga yang cukup murah untuk 1 kali porsi dengan harga 15.000 yang dapat anda beli, coba saja untuk jajanan festival tabut kali ini.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: