HONDA

Yayasan Al Fida Bengkulu Sambut Hari Guru Nasional 2024 dengan Apresiasi dan Semangat Kebersamaan

Yayasan Al Fida Bengkulu Sambut Hari Guru Nasional 2024 dengan Apresiasi dan Semangat Kebersamaan

Upacara Peringatan Hari Guru Nasional tahun 2024 yang digelar Yayasan Al Fida Bengkulu, Senin, 25 November 2025--ist/rakyatbengkulu.com

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COMHari Guru Nasional (HGN) 2024 menjadi momen istimewa bagi Yayasan Al Fida Kota Bengkulu. 

Dengan tema “Guru Hebat, Indonesia Kuat”, yayasan ini menggelar berbagai kegiatan penuh makna untuk mengapresiasi peran para guru dalam mencetak generasi penerus yang unggul dan berakhlak mulia.

Kegiatan Apresiasi Guru Dimulai dengan Kebersamaan

Perayaan HGN Yayasan Al Fida diawali pada Sabtu, 23 November 2024, dengan senam nusantara di SDIT IQRA 2. 

Aktivitas ini mengusung tema “Mengokohkan Silaturahim, Menguatkan Ukhuwah di Setiap Langkah” dan diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dari berbagai unit pendidikan yayasan, mulai dari TKIT Auladuna hingga SMAIT IQRA.

Kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang kebugaran, tetapi juga mempererat ukhuwah di antara para pendidik. 

Momen penuh kebersamaan ini semakin bermakna dengan pemberian penghargaan “Al Fida Award” kepada guru-guru yang menunjukkan dedikasi tinggi dan prestasi gemilang di dunia pendidikan.

Upacara Bendera sebagai Refleksi Peran Guru

Puncak peringatan HGN digelar pada Senin, 25 November 2024, melalui upacara bendera serentak di semua unit pendidikan Yayasan Al Fida. 

Ketua Yayasan, Ust Sutrisno, dalam amanatnya, menekankan pentingnya peran guru dalam menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga unggul secara moral.

“Guru adalah fondasi utama pendidikan. Dengan guru yang hebat, kita bisa menciptakan bangsa yang kuat dan berdaya saing,” tegas Ust Sutrisno.

Kreativitas Guru dan Siswa Warnai Penutupan Acara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: