Barcelona Hancurkan Valencia 7-1, Fermin Lopez Jadi Bintang dengan Dua Gol

Barcelona Hancurkan Valencia 7-1, Fermin Lopez Jadi Bintang dengan Dua Gol--Instagram/fcbarcelona
RAKYATBENGKULU.COM - Barcelona kembali ke jalur kemenangan dengan meraih hasil impresif 7-1 atas Valencia dalam lanjutan La Liga di Camp Nou, Senin dini hari WIB.
Kemenangan telak ini memberikan angin segar bagi tim asuhan Hansi Flick, yang sebelumnya hanya mencatat satu kemenangan dari delapan pertandingan terakhir mereka di liga.
Dengan hasil ini, Barcelona berhasil memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara La Liga.
Gelandang muda Fermin Lopez tampil luar biasa, mencetak dua gol di babak pertama dan menjadi bintang lapangan.
BACA JUGA:Proyek Pelabuhan Perikanan Nusantara Pasar Lama, Pembongkaran Rumah Ditargetkan Rampung Januari
Selain Lopez, Frenkie de Jong, Ferran Torres, dan Raphinha turut menyumbangkan gol, membawa Barcelona unggul 5-0 sebelum turun minum.
Di babak kedua, Robert Lewandowski menambah keunggulan, sementara gol bunuh diri Cesar Tarrega semakin memperburuk keadaan bagi Valencia. Valencia hanya mampu membalas lewat gol tunggal Hugo Duro.
Barcelona memulai pertandingan dengan sangat cepat. Pada menit ketiga, Frenkie de Jong membuka keunggulan setelah memanfaatkan umpan silang dari Lamine Yamal.
Tak lama berselang, pada menit ke-10, Ferran Torres menggandakan keunggulan dengan menyelesaikan umpan matang dari Alejandro Balde.
Gol ketiga tercipta pada menit ke-14 berkat aksi cemerlang Raphinha, yang menggiring bola melewati kiper Giorgi Mamardashvili untuk mencetak gol ke-12-nya musim ini.
BACA JUGA:Pemkab Bengkulu Utara Umumkan 151 CPNS Lulus, Harus Bertugas 10 Tahun di Lokasi Penempatan
BACA JUGA:12 Makanan Ampuh untuk Menambah Nafsu Makan Anak, Bikin Jauh dari GTM!
Lopez menambah keunggulan pada menit ke-18 dengan memanfaatkan umpan panjang Pau Cubarsi. Awalnya, gol ini dianulir karena offside, namun setelah dilakukan tinjauan VAR, keputusan tersebut dibatalkan dan gol Lopez sah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: