HONDA

Declan Rice Jadi Pahlawan, Arsenal Kunci Tiket Liga Champions Lewat Kemenangan Tipis atas Newcastle

Declan Rice Jadi Pahlawan, Arsenal Kunci Tiket Liga Champions Lewat Kemenangan Tipis atas Newcastle

Declan Rice Jadi Pahlawan, Arsenal Kunci Tiket Liga Champions Lewat Kemenangan Tipis atas Newcastle--Foto: instagram/arsenal

RAKYATBENGKULU.COM - Arsenal memastikan diri tampil di Liga Champions musim depan setelah mencatat kemenangan krusial 1-0 atas Newcastle United pada pekan ke-37 Premier League yang berlangsung di Stadion Emirates, Senin 16 Mei 2025 dini hari. 

Gol semata wayang dari Declan Rice menjadi penentu tiga poin penting bagi The Gunners dalam laga yang berlangsung ketat dan penuh tekanan.

Kemenangan ini tak hanya mengukuhkan posisi Arsenal di peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 71 poin dari 37 laga, tetapi juga memastikan bahwa mereka tak mungkin lagi keluar dari posisi lima besar dan memastikan zona aman Liga Champions musim depan.

Meski mendominasi fase awal pertandingan, Newcastle justru tampil lebih agresif dan mencatatkan 14 percobaan tembakan dengan lima di antaranya mengarah ke gawang. 

BACA JUGA:AS Roma Bangkit di Momen Kritis, AC Milan Tersungkur dan Kehilangan Tiket Eropa

BACA JUGA:Waspada Hewan Kurban Tanpa Sertifikat, Masyarakat Diimbau Tidak Asal Beli

Valentino Livramento sempat mengancam dengan tendangan keras, namun kiper Arsenal, David Raya, tampil sigap menghalau.

Arsenal sendiri merespons lewat Leandro Trossard yang nyaris mencetak gol, tetapi bola melenceng tipis dari sisi kanan gawang The Magpies. 

Babak pertama pun ditutup tanpa gol meskipun intensitas pertandingan terus membumbung.

Masuk babak kedua, Arsenal mulai menemukan celah. 

Declan Rice yang tampil solid sepanjang musim akhirnya jadi penentu kemenangan usai memaksimalkan kemelut di kotak penalti Newcastle dengan sebuah tendangan voli akurat yang menjebol gawang lawan di menit ke-55.

BACA JUGA:Rekening Tiba-Tiba Diblokir? Ini Alasan PPATK Lindungi Rekening Dormant dari Risiko Kejahatan Digital

BACA JUGA:Alumni Bobol Sekolah Sendiri, Chromebook hingga Kue Dicuri

Ben White hampir saja menggandakan keunggulan tuan rumah, namun sepakannya masih menyamping tipis. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: