Gubernur Helmi Undang Kang Dedy Mulyadi Hadiri Festival Tabut Bengkulu 2025
Gubernur Helmi saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke area pelaksanaan festival tabut yang dipusatkan di kawasan Sport Center Bengkulu--ist/Rakyatbengkulu.com
BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM – Gubernur Bengkulu, Helmi Hasan, secara langsung mengundang Gubernur Jawa Barat, Dedy Mulyadi, yang akrab disapa Kang Dedy (KDM), untuk hadir dan menyaksikan kemeriahan Festival Tabut Bengkulu 2025.
Undangan ini disampaikan Helmi saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke area pelaksanaan festival yang dipusatkan di kawasan Sport Center Bengkulu, pada Kamis 26 Juni 2025.
Kunjungan tersebut sekaligus menjadi momen interaksi hangat antara Gubernur dan para pelaku UMKM yang terlibat dalam event tahunan tersebut.
Dalam kunjungannya, Helmi menyapa salah satu pedagang yang menjajakan dodol Garut, kuliner khas dari tanah Pasundan.

Gubernur Helmi saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke area pelaksanaan festival tabut yang dipusatkan di kawasan Sport Center Bengkulu--ist/Rakyatbengkulu.com
Dengan senyum bersahabat, ia pun menyampaikan undangannya kepada Kang Dedy.
BACA JUGA:Safe Ride With Pride, Yayasan AHM Gandeng UI Gelar Kompetisi Video Keselamatan Berkendara
BACA JUGA:Astra Motor Bengkulu Tingkatkan Edukasi Keselamatan Berkendara bagi Pemula Lewat Kampanye #Cari_Aman
“Kang Dedy, ini ada warga bapak yang jualan di sini. Jangan lupa hadir ya, Bapak Aing,” kata Helmi sambil tersenyum.
Ucapan itu langsung disambut penuh semangat oleh Rizki, pedagang dodol Garut yang mengaku sudah beberapa kali mengikuti Festival Tabut.
Ia turut menyuarakan harapannya agar Kang Dedy dapat hadir secara langsung ke Bengkulu.
“Bapak Aing, jangan lupa hadir. Saya sudah lima kali ikut Festival Tabut dan selalu berjualan di sini,” ujar Rizki antusias.
Festival Tabut Bengkulu merupakan agenda budaya tahunan yang selalu dinantikan masyarakat.
BACA JUGA:Normalisasi Pelabuhan Pulau Baai Dipercepat, Staf Khusus Presiden Tinjau Langsung Progres Pengerukan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

