BENGKULU - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyoroti empat provinsi di Indonesia yang menyumbang kasus kematian Covid-19 dengan angka kematian di atas 6 persen. Yakni Bengkulu, Sumatera Selatan (Sumsel), Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Untuk diketahui di Bengkulu sendiri tercatat sampai saat ini jumlah kasus positif sebanyak 467 kasus dengan jumlah kematian 30 kasus kematian. Sementara untuk kasus sembuh 252 kasus. Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Provinsi Bengkulu, H. Herwan Antoni, SKM, M.Kes mengakui terkait dengan meningkatnya kasus kematian tersebut. Oleh karena itu, pihaknya akan melakukan tiga strategi untuk menekan jumlah kematian tersebut."Ada tiga strategi, pertama, meningkatkan deteksi dini pada penemuan kasus positif baru. Dengan cara meningkatkan tracing kasus yang lebih masif, melakukan deteksi screening-screening terhadap kelompok resiko tinggi, termasuk kelompok pelaku perjalanan," jelas Herwan, Senin (14/9).Upaya kedua, lanjut Herwan, meningkatkan pelayanan kasus-kasus positif. Terutama di rumah sakit. Menurutnya, bagi kasus yang gejala sedang dan gejala berat sedapat mungkin segera dirawat dan ditangani di rumah sakit. "Apalagi dengan penyakit penyerta dan penyakit kronis segeralah dirawat di rumah sakit. Tidak usah dirawat di rumah, jangan ditunda-tunda kalau kasus positif," bebernya. Kemudian strategi ketiga, yakni meningkatkan disiplin protokol kesehatan. "Disiplin ini harus dilakukan masyarakat supaya kasus baru kita ini tidak bertambah banyak," demikian Herwan. (zie) Sebaran Kasus Covid-19 di Provinsi Bengkulu 1. KOTA BENGKULU Konfirmasi: 341 Meninggal: 25 orang Sembuh: 176 orang Suspek: 1.073 2. SELUMA Konfirmasi: 30 orang Meninggal: 2 orang Sembuh: 13 orang Suspek: 42 orang 3. BENGKULU TENGAH Konfirmasi: 9 orang Meninggal: 1 orang Sembuh: 6 orang Suspek: 94 orang 4. KAUR Konfirmasi: 4 orang Meninggal: 0 Sembuh: 4 orang Suspek: 37 orang 5. KEPAHIANG Konfirmasi: 15 orang Meninggal: 2 orang Sembuh: 10 orang Suspek: 155 orang 6. BENGKULU SELATAN Konfirmasi: 13 orang Meninggal: 0 orang Sembuh: 11 orang Suspek: 38 orang 7. BENGKULU UTARA Konfirmasi: 18 orang Meninggal: 0 orang Sembuh: 16 orang Suspek: 135 orang 8. REJANG LEBONG Konfirmasi: 32 orang Meninggal: 0 Sembuh: 13 orang Suspek: 96 orang 9. LEBONG Konfirmasi: 3 orang Meninggal: 0 Sembuh: 2 orang Suspek: 29 orang 10. MUKOMUKO Konfirmasi: 2 orang Meninggal: 0 Sembuh: 1 orang Suspek: 166 orang