MEDAN, rakyatbengkulu.com – Sebentar lagi seleksi penerimaan mahasiswa baru Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun PTS Favorit akan segera dibuka. Mengingat hal tersebut maka seluruh pelajar Indonesia harus mempersiapkan diri sebaik mungkin demi bisa masuk ke perguruan tinggi sesuai dengan jurusan yang mereka inginkan.
Saat ini semuanya akan menjadi lebih mudah karena pelajar bisa mengakses internet dimanapun dan kapan pun untuk belajar ataupun menyerap ilmu yang ada di berbagai platform maupun search engine di internet baik itu untuk mengulang pelajaran yang sudah di pelajari di sekolah maupun memperoleh ilmu baru. Meski semuanya sudah ada di internet mereka perlu ada yang membimbing dan mengarahkan atau bahkan memberikan strategi pembelajaran lewat internet.
“Untuk mendukung semua hal tersebut maka dari itu kami dari Olimpiade Indonesia menyediakan akses untuk pelajar yang gemar berkompetisi di bidang yang mereka inginkan dan bertujuan untuk mengasah kemampuan para pelajar," ungkap dr. Ahmad Ridwan, Direktur Olimpiade Indonesia.
Olimpiade Indonesia hadir untuk membantu membimbing bagi seluruh pelajar Indonesia yang ingin lulus atau diterima di Perguruan tinggi favoritnya. Olimpiade Indonesia juga sudah memiliki Legalitas dan terdaftar di KEMENTERIAN dengan NO AHU-0006476.AH.01.07.TAHUN 2021.
Siapkan Diri Menuju Perguruan Tinggi Bersama Olimpiade Indonesia
Jumat 31-12-2021,18:04 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :