AKHIRNYA babak 64 besar Liga 3 3021/2022 dimulai, Minggu (6/2). Ada 64 tim dibagi 16 grup dan 8 stadion, akan menjadi tuan rumah ajang bergengsi kompetisi amatir ini.
Yakni, Kota Tangerang, Kabupaten Bandung, Ciamis, Kendal, Gresik, Sidoarjo, Kabupaten Kediri, dan Kabupaten Malang, menjadi lokasi penyelenggaraan Liga 3 tingkat nasional. Setiap lokasi menggelar dua penyisihan grup babak 64 besar. Sehingga persaingannya bakal ramai. BACA JUGA: Grup dan Jadwal Laga Liga 3 Zona Bengkulu Nah, Provinsi Bengkulu sendiri mengutus 1 wakilnya, yakni pemenang di tingkat provinsi, Benteng HB FC. Sebagai pemenang tingkat provinsi, Benteng HB berhak lolos dan coba bersaing menghadapi 3 tim lain di grup D. Yakni, Persikutim Kutai Timur (Kalimantan Timur), Gasliko 50 Kota (Sumatra Barat) dan Putra Delta Sidoarjo (Putra Jombang) (Jawa Timur). Hanya dua tim teratas, berhak maju ke putaran selanjutnya. "Liga 3 akan dimulai serentak. Kami berharap pertandingan berjalan lancar, aman dan sukses. Seluruh pertandingan menerapkan prokes yang ketat," kata Sekjen PSSI, Yunus Nusi melalui keterangan resminya. Setelah babak 64 besar ini, nantinya akan masuk ke babak 32 besar. Tim yang berhak lolos ke fase itu adalah juara dan runner-up grup. "Untuk official broadcast babak 64 besar Liga 3 akan dipegang oleh EMTEK. Jadi akan ada pertandingan yang live. Nantinya akan terpilih 8 tim yang akan lolos ke Liga 2 2022," tambahnya. (*/pssi) BACA JUGA: Pascaderby Milan, Inter Tetap Dipuncak KlasemenLiga 3 Nasional, Utusan Bengkulu di Grup D, Cek Grup Lengkapnya
Minggu 06-02-2022,18:01 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :