BENGKULU, rakyatbengkulu.com – Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bengkulu akan melakukan perubahan terhadap Data Terpadu Kesejahteran Sosial (DTKS).
Hal ini dilakukan, untuk memastikan yang menerima bantuan itu tepat sasaran dengan orang-orang yang membutuhkan. BACA JUGA: Penerima KBS Bakal Terima Rp 100 Ribu Setiap Bulan Kepala Dinsos Kota Bengkulu Dra. Rosminiarty mengatakan tahun ini pihaknya akan melakukan perubahan DTKS dan disaat Kementerian Sosial (Kemensos) menginginkan data maka Dinsos Kota Bengkulu sudah dapat memberikan data terbaru. Hal ini dilakukan untuk memastikan bantuan-bantuan dari Pemerintah akan tepat sasaran. “Karena data-data yang ada di DTKS adalah data lama, maka kita akan lakukan perubahan. Karena didata tersebut sudah banyak orang - orang yang perekonomiannya sudah berubah,” ujar Rosminiarty. Ditambahkannya, saat ini masih banyak masyarakat yang memang membutuhkan bantuan malah tidak mendapatkan. BACA JUGA: Tak Punya BPJS, Bawa Saja KTP, Bisa Berobat Gratis Dari Dinkes sendiri pada PPKM di tahun 2021 memberikan bantuan yang bernama, PPKM berupa sembako kepada msyarkat yang memang belum pernah mendapatkan bantuan dari Pemerintah. “Makanya kemarin untuk mengimbangi yang belum mendapatkan bantuan kita beri bantuan PPKM,” demikian Rosminiarty. (cw2)Ubah Data Penerima DTKS
Minggu 20-02-2022,08:15 WIB
Editor : redaksi rb
Kategori :