Air Terjun Renah Jaya, Cocok Buat Liburan Akhir Pekan

Sabtu 23-07-2022,14:59 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadhani
Editor : adminrakyatbengkulu2

GIRI MULYA – Desa Renah Jaya dahulunya dikenal masyarakat lantarah wilayahnya sempat diperebutkan dua kabupaten bertetangga, Bengkulu Utara dan Kabupaten Lebong.

Namun saat ini wilayah tersebut sudah sah menjadi milik Bengkulu Utara. Selain memang dikelilingi hutan, wilayah ini juga menyimpan pesona wisata.

Desa yang berbatasan dengan Kabupaten Lebong ini memiliki air terjun yang memang sudah dikenal masyarakat setempat.

Kades Renah Jaya, Mariduan menuturkan jika air terjun tersebut memang belum bisa mendatangkan wisatawan dari luar daerah.

BACA JUGA:Nikmati, Wisata Embung di Padang Jaya

Namun ia yakin lokasi yang sangat asri ini, kedepannya bisa mendatangkan wisatawan bila destinasi tersebut mendapatkan dukungan dari pemerintah daerah.

“Lokasinya sangat asri dan memang sangat cocok untuk bersantai masyarakat dalam menghabisakan waktu,” ujarnya.

Lokasi air terjun berada di kawasan hutan yang udaranya cukup segar. Air terjun yang tidak terlalu tinggi juga membuat masyarakat bisa mandi untuk sekedar melepas penat selama beraktivitas.

“Lokasinya tidak terlalu jauh, nyaman untuk bersantai. Di sana pengunjung bisa berenang di air yang jernih dan masih sangat segar karena berada dalam kawasan hutan,” jelas Mariduan.(qia)

Kategori :