Ada Luka di Kepala Jenazah

Senin 25-07-2022,10:11 WIB
Reporter : Ilham Juliandi
Editor : adminrakyatbengkulu2

Polisi Tunggu Hasil Visum

SELUMA, rakyatbengkulu.disway.id – Ada luka di kepala Yusdianto (40) warga Kelurahan Napal, Kecamatan Seluma yang ditemukan tak bernyawa di perkebunan sawit Kelurahan Sidomulyo.

Namun polisi belum mau berspekulasi apakah luka itu yang menjadi penyebab kematian PNS yang bekerja di Kantor Lurah Sidomulyo itu. Sebelum hasil visum dari RSUD Tais keluar.

“Penyebab kematian belum diketahui kita masih menunggu hasil visum dokter,” kata Kapolres Seluma AKBP. Darmawan Dwiharyanto, S.IK.

Jenazah Yusdianto ditemukan oleh Halidun (50) warga Kelurahan Sidomulyo di kebun sawit milik Sutrisno di Kelurahan Sidomulyo, Minggu (24/7) sekitar pukul 08.35 WIB.

BACA JUGA: PNS Kelurahan sudah Tak Bernyawa di Kebun Sawit

Saat itu Halidun tengah menyemprot sawahnya yang tak jauh dari lokasi kebun tersebut. Jenazah saat ditemukan posisinya tengkurap. Hanya mengenakan celana pendek warna biru.

Salah satu kerabat korban Yuliswan Iswandi mengatakan, korban sudah dua hari terakhir tidak pulang ke rumah. Di meninggalkan rumah sejak Jumat (22/7).

Pada Sabtu (23/7) sekira pukul 08.00 WIB istri korban sempat mendatangi Johar. Untuk menanyakan keberadaan suaminya.

BACA JUGA:Dana Hibah Pilkada Kaur 'Disunat' dari Kegiatan Ini

Hanya saja pada saat itu Johar mencoba untuk menghubungi korban. Tetapi nomor HP korban tidak aktif. Setelah istrinya pulang, messenger dari HP korban pun aktif. Johar pun sempat menanyakan keberadaan korban.

Namun korban tidak memberitahu keberadaanya. Dan mengatakan melalui messenger ntuk tidak menghubunginya lagi. Setelah itu HP korban tidak aktif lagi.

“Saat dikonfirmasi dengan keluarga, korban meninggalkan rumah sejak hari Jumat. Keluarga sudah berupaya mencari. Namun tadi ada mendapatkan laporan dari yang lagi menggarap sawah. Bahwa ada mayat dekat sawah,” ujarnya.

Korban saat ditemukan dalam keadaan telungkup menghadap ke tanah. Dia hanya mengenakan celana pendek. Di dekat korban ditemukan barang yang diduga milik korban.

Berupa HP, satu bungkus rokok merk LA, satu buah gelang mainan, dua buah cincin dan satu lembar kaos warna hitam.

BACA JUGA:Dimarahi Telat Pulang 3 Jam dari Sekolah, jadi Alasan Siswi Tenggak Racun Rumput sampai Meninggal

“Kalau sepengetahuan kami dari keluarga, almarhumah tidak ada riwayat penyakit.Beliau dalam kondisi sehat. Itu nanti dari Forensik terkait yang menangani. Kita tidak bisa menduga-duga, karena untuk kronologi nya kita tidak tahu. Kita menemukan sudah dalam kondisi tak bernyawa,” jelasnya.

Usai ditemukan nya jenazah, anggota Kepolisian Polsek dan Polres Seluma langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Jenazah korban pun langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tais, untuk divisum.(juu)

Kategori :

Terkait

Senin 25-07-2022,10:11 WIB

Ada Luka di Kepala Jenazah