Namun biaya KUR Pegadaian Syariah terhitung rendah, yakni ditetapkan 6 persen per tahun. Apabila dihitung per bulan, maka setara 0,28% flat.
BACA JUGA:KUR Mandiri 2023, Plafon Rp 150 Juta Bisa untuk Modal Usaha, Syarat dan Ketentuan di Sini
KUR Pegadaian Syariah 2023 juga menyediakan nilai pinjaman mulai Rp 1.000.000 hingga Rp 10.000.000.
Tenor pinjaman KUR Pegadaian Syariah dari 12 bulan hingga 36 bulan atau 1-3 tahun.
BACA JUGA:KUR Bank BRI, Pinjaman Rp 1 Juta, Angsuran Hanya Rp 21.667 per Bulan
Syarat pengajuan KUR Pegadaian Syariah 2023
Bagi Anda yang ingin mengajukan pinjaman Pegadaian Syariah ini, maka harus menyediakan dan melengkapi beberapa berkas persyaratan di bawah ini:
i. Menyertakan foto copy e-KTP.
ii. Foto copy Kartu Keluarga (KK).
iii. Foto copy Surat Nikah bagi calon nasabah yang sudah menikah.
iv. Surat keterangan domisili jika alamat tinggal berbeda dengan KTP.
BACA JUGA:KUR BRI 2023, Pinjaman Rp 41 Juta, Cicilan Tidak Lebih dari Rp 30 Ribu per Hari
v. Memiliki rumah tinggal tetap dengan bukti PBB, SHM/HGB, atau dokumen lain.
vi. Foto copy Nomor Induk Usaha (NIB) atau Surat Keterangan Izin Usaha (IUMK) atau surat lain yang dipersamakan.