BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Pola hidup sehat merupakan kunci untuk kualitas hidup yang lebih baik. Dengan menerapkan kebiasaan hidup yang baik dan sehat maka kesejahteraan hidup dalam jangka panjang akan tercipta. Pola hidup sehat itu seperti makan yang teratur, berolahraga dan beraktivitas fisik teratur.
Meski terdengar sangat mudah, namun sebenarnya menjaga pola hidup sehat ini sangat sulit dan butuh niat yang besar. Pola hidup yang sehat merupakan salah satu cara untuk hidup lebih lama.
BACA JUGA: Jaga dan Rawat Mata Kamu, Bisa Kompres dengan Air Dingin atau Air Garam, Gunakan Pakai Kantung Bekas Teh
Pola hidup sehat dapat dilakukan dari hal-hal kecil. Berikut adalah langkah langkah untuk memulai pola hidup sehat yang bisa kamu jadikan pedoman.
Pertama olahraga. Rutin melakukan olahraga atau olahraga teratur akan membuat tubuh kamu lebih sehat.
BACA JUGA:Rabies, Penyakit Terabaikan yang Memakan Banyak Korban, 60.000 Kasus Kematian Per Tahun
Kamu tidak perlu memulai dengan olahraga yang berat dulu, cukup olahraga ringan seperti jalan kaki. Bisa juga dengan melakukan aktivitas sehari-hari seperti menyapu, mencuci pakaian dan lainnya. Intinya badan harus tetap bergerak, minimal selama 30 menit setiap hari guna membakar kalori.'
Bila kamu memang sudah terbiasa olahraga tidak ada salahnya berkegiatan di pusat kebugaran, melakukan yoga atau olahraga lain yang lebih berat.
BACA JUGA:Gurita Mengandung Asam Lemak Omega 3, Bisa Menjaga Kesehatan Jantung, Juga Mengandung Kolagen
Kedua konsumsi makanan sehat. Mengkonsumsi makanan yang sehat juga merupakan salah satu cara untuk menjaga pola hidup sehat, makanan sehat ini diantaranya sayuran dan buah-buahan.
Jangan lupa untuk menghindari makanan siap saji dan cobalah untuk memasak sendiri makanan yang akan kamu makan. Karena kita dapat lebih memastikan kesehatan dan kebersihannya.
BACA JUGA:Jangan Buang Ampas Teh, Bisa untuk Mencegah Penuaan, Meredakan Jerawat dan Pupuk Kompos
Ketiga cukupi asupan cairan. Tips pola hidup sehat yang ketiga adalah dengan mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh kita. Setidaknya kamu butuh2 L selama satu hari.
Bila tubuh kita kekurangan cairan, dapat menyebabkan terjadinya dehidrasi. Dimana kondisi tersebut dapat menyebabkan terjadinya masalah kesehatan dalam tubuh.
BACA JUGA:Tak Mau dapat Zonk, Kamu Harus Tahu Ciri-Ciri Ikan Segar, Jika Dimasukkan ke Air Tenggelam