Shodaqallahhul Azhim Bukan Sunnah Nabi Muhammad saat Selesai Membaca Al Quran, Berikut Penjelasannya

Rabu 18-10-2023,20:00 WIB
Reporter : Neni Anggraeni
Editor : Peri Haryadi

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Dalam Islam, membaca kitab suci Al-Qur'an adalah salah satu ibadah yang dianjurkan rutin dilakukan. Namun, sebagian muslim akan melakukan sunnah Nabi atau kegiatan yang sering dilakukan Nabi Muhammad SAW semasa hidupnya.

Ketika kita selesai membaca Al-Qur'an, pasti kita akan selalu mengucapkan doa. Salah satu doa yang sering kita dengar adalah "Shodaqallahul 'Azhiim."

Namun, apakah doa ini benar-benar termasuk dalam Sunnah Nabi? Simak informasi lengkapnya dibawah ini!

BACA JUGA:Siap-siap! 4 Shio yang Beruntung di Tahun Naga Kayu 2024: Wujudkan Impian Anda di Tahun Depan

Diketahui permasalahan soal hukum bacaan ‘Shodaqallahhul 'Azhiim’  pada saat selesai membaca Al-Qur'an sudah lama menjadi khilafiyah atau perbedaan pendapat para ulama. Berkaitan dengan ini, Syekh M. Ali As-Shabuni menyarankan agar umat Islam sebaiknya menghindari diskusi tersebut.

Sebagai seorang muslim kita sering salah kaprah terhadap doa sesudah membaca Al-Qur'an. Di Indonesia pun kita masih sering mengucapkan “Shodaqallahhul 'Azhiim”.

Ternyata doa tersebut tidak ada landasannya dari sunnah nabi. Mengapa demikian, berikut penjelasannya:

BACA JUGA:Topcer! Uban di Usia Muda: 4 Bahan Alami Ini Disebut–sebut Ampuh, Berantas Sampai Akar

Bagi setiap muslim Al-Qur'an adalah kitab sebagai pegangan atau tuntunan kita. Semua petunjuk sesuai ajaran Allah swt ada di Al-Qur'an.

Sehingga wajib sekali Al-Qur'an dibaca dan dipelajari. Karena ini kitab Allah SWT, kita tidak boleh sembarangan dalam membacanya.

Banyak tata cara dalam membaca Al-Qur'an, seperti doa sebelum membaca dan doa sesudah membaca. 

BACA JUGA:Ini ! 8 Tips Jaga Kesehatan hingga Bertahan Sampai Usia Senja

Masih banyak perdebatan dengan doa sesudah membaca Al-Qur'an. Umumnya kita sebagai muslim setelah membaca Al-Qur'an akan ditutup dengan mengucapkan  ‘Shodaqallahhul 'Azhiim’  dan sudah menjadi kebiasaan umat muslim. Ucapan ‘Shodaqallahhul 'Azhiim’ memiliki arti "kita bersaksi atas kebenaran Al-Qur'an".

 Akan tetapi sebagian ulama yang berpendapat bahwa bacaan setelah membaca Al-Qur'an adalah: “Subhanakallahumma Wabihamdika Asyhadu Alla Ilaha Illa Anta Astaghfiruka Wa Atubu Ilaik” (H.R An-nasai).

BACA JUGA:Siap-siap! 3 Shio Ini Diprediksi Dapat Rezeki Nomplok Akhir Bulan Ini, Auto Banyak Uang dan Kaya Raya

Kategori :