BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Wuling kembali meluncurkan mobil listrik terbarunya yaitu Cloud EV. Mobil listrik Wuling Cloud EV ini akan meramaikan pasar mobil di tanah air.
Mobil listrik Wuling Cloud EV diyakini akan siap bersaing dengan pesaingnya yang sudah hadir lebih dulu. Generasi Wuling ini tentunya sudah siap bersaing dengan berbagai macam kelebihannya.
Pada saat ini mobil listrik memang sudah mulai cukup populer akan tetapi konsumen masih ragu untuk beralih ke mobil listrik.
Terdapat beragam alasan yang salah satunya yakni ketersediaan infrastruktur pengisian daya yang belum memadai pada saat ini.
BACA JUGA:BRImo FSTVL 2023: Ini Mekanisme Tukar BRIpoin Jadi Voucher Promo Hingga Mobil Listrik Keren
Selain itu untuk harga dari mobil listrik juga menjadi keluhan mereka, untuk mobil listrik yang dijual di tanah air terkesan lebih mahal.
Sebenarnya mobil listrik yang beredar dan dipasarkan di Indonesia ini telah mematok harga yang standar dan sesuai spesifikasinya.
Mobil listrik Wuling Cloud EV yang merupakan pabrikan asal China tersebut dikabarkan akan menawarkan harga yang cukup terjangkau.
Mobil listrik Wuling Cloud EV ini bukan hanya mengusung desain yang menarik, tetapi untuk fitur dan teknologinya sudah memakai teknologi terkini.
BACA JUGA:Mobil Termahal di Dunia, Hanya Diproduksi 2 - 3 Unit Saja, Ada Juga Model Mirip Kapal Pesiar
Diketahui, mobil listrik Wuling Cloud EV ini sangat pas untuk perjalanan jauh dikarenakan mobil listrik ini nyaman dan juga lebih hemat daya.
Pengemudi tidak harus khawatir akan kehabisan daya baterai dikarenakan diyakini tidak ada keterbatasan di dalam jarak tempuh.
Wuling Cloud EV ini menyajikan desain yang memukau dan lebih modern, untuk fitur generasi Wuling ini telah dilengkapi lampu LED depan dan belakang.
Sementara untuk interior yang disuguhkan juga menarik, terdapat dua warna yang diadopsi sehingga kelihatan elegan.
BACA JUGA:Ingin Beli Mobil Bekas Berkualitas, Pastikan Surat Menyuratnya Lengkap, Simak Tips Berikut Ini