Manusia memiliki anatomi dan sistem tubuh luar biasa dengan fungsi dan perannya masing-masing.
Anugerahkan tubuh yang luar biasa dari Allah SWT sepatutnya digunakan untuk kebaikan dan ibadah kepada-Nya.
Tapi kenyataan yang terjadi justru sebaliknya, ada saja manusia yang terjerumus pada kemaksiatan.
Berikut ini disebutkan 6 bagian tubuh manusia berpotensi membuat dosa besar, adalah sebagai berikut:
1. Hati
Hati manusia adalah sumber dari segalanya.
Kalau hatinya baik maka menjadi baiklah seseorang itu.
BACA JUGA:Bawang Merah Termasuk Satu Tanaman Tersebut dalam Al Quran, Apa Khasiat dan Manfaatnya ?
BACA JUGA:Bawang Putih Termasuk Satu Tanaman Tersebut dalam Al Quran, Apa Khasiat dan Manfaatnya
BACA JUGA:Timun Salah Satu Tanaman Tersebut dalam Al Quran, Rasulullah Juga Makan, Apa Khasiatnya
Demikian pula sebaliknya.
Dari hati dapat memuncul 4 macam dosa besar.
Pertama, syirik.
Perbuatan menyekutukan Allah, menjadikan selain Allah sebagai tandingan dan sekutu dalam segala hal.
Allah tidak akan mengampuni dosa akibat mempersekutukanNya.
Orang yang mepersekutukan Allah sesungguhnya sudah tersesat sejauh-jauhnya.