BENGKULU, RAKYATBENGKULU.Com - Bila kamu sering nonton Tiktoker Novi Petani, seringkali dia memasak daun adas yang menjadi salah satu sayur favoritnya.
Tahukah kamu kalau daun adas ini mengandung antioksidan tinggi yang bermanfaat untuk tubuh, salah satunya adalah bis amenyehatkan jantung.
BACA JUGA:Asli Sumatera dan Kalimantan, Kucing Hutan atau Macan Dahan Nyaris Punah, Perenang yang Handal
Bila kamu ingin tahu rakyatbengkulu.com akan merangkum 6 manfaat daun adas untuk kesehatan.
Selain antioksidan, kandungan lain pada daun adas adalah antiinflamasi dan bahkan antibakteri. Sehingga punya banyak manfaat bagi kesehatan, karena ampuh melawan penyebab penyakit.
BACA JUGA:Festival Gurita Meningkatkan Citra Pariwisata Kabupaten Kaur, Masuk 110 Kharisma Even Nusantara
1. Menyehatkan Jantung
Kandungan serat tinggi pada daun adas ternyata dapat menurunkan risiko penyakit jantung. Sebab serat mampu membantu mengurangi kolesterol serum total dan kolesterol LDL dalam darah.
Kemudian kandungan vitamin B6 dan asam folatnya mampu mencegah penumpukan senyawa homosistein dan mengubahnya menjadi senyawa metionin.
BACA JUGA:Festival Danau Nibung untuk Pacu Kunjungan Wisata dan Objek Pariwisata Andalan di Mukomuko
Ketika jumlah homosistein berlebihan, zat ini dapat merusak pembuluh darah dan menyebabkan masalah jantung. Namun bosa homosistein ini diubah menjadi metionin tentu tak berbahaya untuk tubuh.
2. Meningkatkan Kekebalan
Kandungan lain pada daun adas adalah selenium yang diyakini dapat merangsang produksi sel T pembunuh dan memodulasi sistem kekebalan dengan cara yang berbeda.