
Rutin olahraga juga dapat meningkatkan memori dan berpikir, yang secara tidak langsung dapat meningkatkan suasana hati dan kualitas tidur anak.
4. Lakukan Pendekatan Multisensori
Kamu bisa mengajak anak untuk memanfaatkan semua inderanya dalam mempelajari hal yang baru.
Contohnya saat mengenalkan anak tentang jeruk, minta anak tidak hanya fokus pada bentuk, rasa maupun warnanya saja.
Ajak anak untuk menyentuh kulit jeruk dan serat putihnya, ,mencium aroma kulit jeruk, hingga suara saat mengupas kulit jeruk atau ketika ia mengunyah dagingnya.
Teknik pembelajaran ini disebut juga sebagai sensory play.
BACA JUGA:Berbahaya, Jangan Selalu Bilang Iya Pada Anak! Kenali 5 Efek Minuman Kemasan Pada Anak
Teknik ini sudah banyak diteliti manfaatnya dapat membantu meningkatkan daya ingat anak.
Permainan sensori terbukti dapat memperkuat koneksi saraf pada jalur otak.
5. Ajak Anak Menggambar
Membantu meningkatkan daya ingat anak juga bisa dilakukan dengan melatih keterampilan visualisasinya.
Ajak anak membuat gambar sesuai dengan yang ada dalam imajinasi mereka.
Kamu bisa minta si Kecil menggambar hewan beruang.
Ini nantinya akan membuat anak berusaha untuk mengingat bagaimana bentuk beruang.
BACA JUGA:Mengenal Lebih Dekat Anak dengan IQ Tinggi: Fakta, Karakteristik, dan Cara Mengasah Potensinya
Setelah itu anak akan mencoba menggambar sesuai dengan apa yang dibayangkannya.