Jangan Tertipu! Ini Cara Membedakan Kamera iPhone Palsu dan Asli

Kamis 23-05-2024,18:16 WIB
Reporter : Neni Anggraeni
Editor : Peri Haryadi

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM - Buat kamu yang lagi bingung cara bedain kamera iPhone asli dan palsu, artikel ini bisa jadi panduan yang mudah dan praktis. 

Tidak sedikit orang yang kepincut dengan harga miring, tapi ujung-ujungnya dapet barang yang nggak ori. 

Yuk, simak cara-cara gampang buat tahu mana iPhone asli dan palsu, khususnya dari sisi kamera!

BACA JUGA:Cara Cek iPhone Menggunakan Baterai Palsu! Panduan Mudah untuk Pemula agar Tidak Ditipu

1. Kualitas Foto dan Video

Salah satu cara paling simpel buat bedain kamera iPhone asli dan palsu adalah dengan cek hasil fotonya.

Kamera iPhone asli punya kualitas foto yang jernih, tajam, dan warna yang natural. 

Sedangkan kamera palsu biasanya menghasilkan gambar yang blur, noise, dan warna yang agak pudar atau over-saturated.

BACA JUGA:Cara Ampuh Mengetahui LCD iPhone Second Ori atau Palsu

Coba ambil beberapa foto di kondisi cahaya berbeda, dari terang sampai remang-remang. 

Kamera iPhone asli tetap stabil dalam berbagai kondisi cahaya, sedangkan kamera palsu seringkali kurang bisa diandalkan.

2. Desain Fisik Kamera

Kamu juga bisa cek fisik kamera iPhone. Perhatikan bagian lensa dan bingkai kamera. 

BACA JUGA:Tips Jitu Membeli iPhone Second: Anti Tertipu, Pasti Puas!

iPhone asli punya finishing yang rapi, presisi, dan material berkualitas tinggi. 

Kategori :