Vincent Konsultasi kepada Dokter Tirta Sering Alami Insomnia dan Gangguan Tidur, Disarankan untuk Lakukan Ini

Selasa 18-06-2024,07:19 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Febi Elmasdito

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM  - Vincent Rompis konsultasikan insomnia yang dideritanya kepada Dokter Tirta, ini penjelasannya mengenai hal tersebut dalam talk shownya di kenal YouTube Vindes.

Vincent ingin sekali memperbaiki cara tidurnya karena dia memiliki penyakit yang dinamakan insomnia, dimana ia sangat sulit untuk tidur cepat di waktu malam.

Sedangkan dikatakan oleh Dokter Tirta bahwa malam adalah waktu yang tepat untuk recovery seluruh sel tubuh sehingga walaupun digantikan dengan tidur siang itu tidak akan bisa menggantikan sel tubuh yang sedang recovery.

Vincent menanyakan, "Ada satu tips gue pengen perbaiki tidur?"

Lanjut Dokter Tirta menjawab pertanyaan dari Vincent tersebut yang dijelaskan oleh Desta didengarkannya dalam YouTube PWK.

BACA JUGA:Nama Pasaran di Indonesia, ‘Tirta’ Jadi Nama 37 Desa: Ini Daftar Lengkapnya

"Gua suka penjelasan dia waktu yang di PWK bahwa tidur cepat itu memperbaiki sel-sel kita tuh berganti di waktu malam," ujar Desta.

Kemudian pernyataan Desta tersebut dibenarkan oleh Dokter Tirta.

Menurut Dokter Tirta, "Ada yang bilang kegiatan di malamku itu banyak. Nanti digantinya pas siang kita itu nggak ngaruh apapun malah tidur siang kelamaan maka akan meningkatkan risiko resistensi insulin."

Sehingga ketika kita tidur lama di siang hari itu akan meningkatkan resistensi insulin, hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya lonjakan gula pada penyakit diabetes.

Dikatakan oleh Dokter Tirta bahwa, "Sel kita itu pintar dan bisa membedakan siang dan malam maka dari itu tipsnya rata-rata orang yang kesulitan tidur malam kesehariannya tuh capek banget di siang hari."

BACA JUGA:Kerokan Bisa Sembuhkan Demam dan Masuk Angin, Ini Kata Dokter Tirta

Maka dari itu orang yang kesulitan tidur malam itu akibat dari tingkat kesetresan di siang hari, untuk solusinya kamu harus disiplin dan mulai untuk menghentikan segala aktivitas di malam hari.

Maka dari itu di siang hari harus melakukan aktivitas fisik yang membuat kalian capek diantaranya lari atau kardio yaitu olahraga kompetitif bukan olahraga yang bersifat angkat beban.

Di katakan oleh Vincent bahwa dia pernah melakukan olahraga yang seperti disebutkan oleh Dokter Tirta, bahkan dia makan dengan makanan sehat dada ayam rebus dan brokoli dijalani oleh Vincent selama 3 bulan.

Kategori :