6 Rekomendasi Tontonan YouTube untuk Anak, Punya Nilai Edukasi

Rabu 26-06-2024,15:23 WIB
Reporter : Hellen Yuliana
Editor : Heri Aprizal

BENGKULU, RAKYATBENGKULU.COM  - Berikut ini 6 rekomendasi tontonan YouTube untuk anak-anak yang tentunya memiliki manfaat dalam memberi pelajaran kepada anak-anak.

Sebagai orang tua harus memberikan banyak sekali kegiatan untuk anak-anak baik itu kegiatan secara outdoor maupun indoor yang terbaik terkadang anak-anak tidak bisa jauh dari gadgetnya.

Perkembangan zaman ini tidak bisa dapat dipungkiri maka dari itu orangtua perlu memberikan tontonan yang bermanfaat untuk Anda yang dapat memberikan pelajaran edukasi secara visual dan audio.

Apalagi saat ini di channel YouTube banyak sekali akun-akun yang menawarkan berbagai pilihan tontonan yang menarik untuk anak-anak namun carilah yang berfaedah.

BACA JUGA:Kabut Asap Selimuti Kecamatan Kota Mukomuko Provinsi Bengkulu, BPBD Selidiki Sumbernya

Untuk itu berikut ini 6 rekomendasi channel YouTube yang dapat anda berikan pada anak-anak saat menonton di gadgetnya dikutip dalam akun Instagram Bapak2id :

1. Hopscotch

Hopscotch merupakan salah satu channel yang terbaik yang dapat mengajarkan anak-anak yang berisi nyanyian yang memberikan pengetahuan-pengetahuan. 

Namun cara penyampaiannya lewat nyanyian yang tentunya lagu-lagu tersebut akan menarik perhatian para anak-anak yang mendengarkannya Karena sangat enak didengar.

Lagu-lagunya menyampaikan isi berupa tata surya, soal benua sampai dengan siklus air hal ini memberikan pengetahuan yang sangat berbeda kepada anak-anak melalui lagu-lagu yang dinyanyikan.

BACA JUGA:Resep Martabak Teflon Anti Gagal, Cocok untuk Ide Jualan

2. PE with MR. G

Channel YouTube ini yang bernama PE with MR. G sangat menarik untuk ditonton oleh anak-anak karena berisi mengenai anak-anak yang memiliki kemampuan fisik yang mumpuni.

Apalagi anak-anak yang mempunyai kesanggupan untuk selalu bergerak terus atau keaktifan yang berlebihan melalui channel ini akan terpacu adrenalinnya dalam melatih fisik mereka melalui game.

Hal ini berguna baik untuk melatih motorik kasarnya untuk dapat bergerak seperti layaknya anak yang hobi olahraga dengan menggunakan fisik melalui game-game yang ditawarkan.

Kategori :