PPDB 2024, SMPN 31 Kaur Kurang Peminat Hanya Dapat 6 Siswa

Jumat 19-07-2024,09:58 WIB
Reporter : Hendri Saputra
Editor : Febi Elmasdito

Sementara itu, pihak sekolah sendiri telah berupaya semaksimal mungkin agar SMPN 31 setiap tahunnya memiliki siswa.

Adapun salah satu trik yang dilakukan dengan cara jemput bola, mendatangi setiap rumah di sekitar sekolah mengajak orangtua mendaftarkan anak ke SMPN 31.

"Kita terus jemput bola setiap PPDB, kalau tidak seperti itu banyak orangtua yang tidak mau mendaftarkan anaknya ke sini," kata Ujang.

BACA JUGA:Perayaan HUT ke-21 Kaur Meriah, Lismidianto Resmikan Turnamen Voli Bupati Cup

BACA JUGA:Bupati Kaur Lepas 10 Paskibraka ke Tingkat Provinsi, Ini Pesannya!

Selain itu, Ujang mengharapkan pada tahun 2025 nanti jumlah siswa yang masuk ke SMPN 31 bisa lebih banyak.

Mengenai dengan fasilitas, sekolah ini tidak terlalu tertinggal, memiliki fasilitas laboratorium komputer, ruangan, bangku, dan toilet seperti sekolah lainnya.

Diharapkan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaur untuk lebih memberikan dukungan agar ke depan lebih banyak lagi siswa baru yang mendaftar. 

"Semoga tahun depan kita lebih banyak dapat siswa. Dukungan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan juga lebih ditingkatkan,” pungkas Ujang.

 

Kategori :